Begini Cara Membuat Masker Kunyit untuk Menghilangkan Flek Hitam, Tips Glowing Pakai 2 Bahan Alami

Begini Cara Membuat Masker Kunyit untuk Menghilangkan Flek Hitam, Tips Glowing Pakai 2 Bahan Alami

Begini Cara Membuat Masker Kunyit untuk Menghilangkan Flek Hitam, Tips Glowing Pakai Bahan Alami-youtube/wulanhusna-

Bahan:

  • Setengah sendok teh bubuk kunyit
  • 2 sendok makan madu

Cara membuat:

  • Campurkan teh bubuk kunyit dan madu ke dalam mangkuk kecil
  • Aduk sampai merata
  • Bisa tambahkan madu kalau teksturnya masih terlalu kental
  • Jika dirasa sudah pas, oleskan masker kunyit pada seluruh permukaan wajah yang sudah dibersihkan 
  • Hindari area mata dan bibir
  • Diamkan selama 10 menit sampai masker mengering
  • Bilas wajah menggunakan air hangat

Cara membuat masker kunyit untuk menghilangkan flek hitam ini perlu diperhatikan dan jangan berlama-lama memakainya karena kunyit bisa membuat wajah menguning. 

BACA JUGA:Ini Dia 5 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kulit Wajah, Lengkap dengan Cara Pakainya Agar Glowing Bebas Flek Hitam

BACA JUGA:Jeruk Nipis Bikin Awet Muda, Begini Cara Pakainya yang Benar Agar Wajah Glowing dan Bebas Jerawat

Masker tersebut bisa dipakai secara rutin, cukup satu atau dua kali saja dalam seminggu. 

Efek Samping dan Cara Aman Menggunakan Masker Kunyit

Meskipun terbuat dari bahan alami, cara membuat masker kunyit untuk menghilangkan flek hitam tadi ternyata juga punya efek samping, lho. 

Pemilik tipe kulit normal akan sah-sah saja menggunakan masker kunyit ini, tapi kalau kamu memiliki masalah kulit tertentu atau memiliki reaksi alergi tertentu maka perlu berhati-hati. 

Berikut beberapa efek samping yang bisa muncul karena penggunaan masker kunyit:

  • Kulit terasa seperti terbakar, gatal, dan nyeri
  • Munculnya peradangan pada kulit  
  • Muncul kemerahan
  • Kulit menjadi bersisik

BACA JUGA:Air Kelapa Bikin Awet Muda, Ternyata Begini 5 Cara Pakainya untuk Kulit Wajah Agar Glowing Bebas Kerutan

BACA JUGA:4 Cara Memutihkan Wajah dengan Air Kelapa dalam 1 Malam, Ampuh Mengurangi Tanda Penuaan Secara Alami

Tapi kamu tidak perlu khawatir berlebihan, untuk memastikan kalau cara membuat masker kunyit untuk menghilangkan flek hitam tadi aman, ada beberapa tips yang bisa dilakukan. 

Sebelum mengaplikasikan masker kunyit untuk seluruh wajah, maka lakukan langkah-langkah sebagai berikut sebagai uji kecocokan kulit:

  • Oleskan sedikit masker kunyit pada area kulit lengan bawah terlebih dahulu
  • Tunggu selama 24 sampai 48 jam 
  • Cara ini untuk melihat reaksinya pada kulit 
  • Amati reaksi yang terjadi

Jika kulit kamu tidak mengalami reaksi alergi, seperti misalnya iritasi, kemerahan, bengkak, atau tanda-tanda alergi lainnya, maka itu berarti aman untuk menggunakan masker kunyit ini pada wajah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: