Yuk Simak 5 Cara Melatih Kucing agar Tidak Mencakar Perabotan Rumah Tanpa Harus Mengorbankan Cakar Mungilnya
Cara Melatih Kucing agar Tidak Mencakar Perabotan Rumah -Ferenc Horvath/Unsplash-
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Cara melatih kucing agar tidak mencakar perabotan rumah bisa dilakukan dengan berbagai trik. Beberapa di antaranya adalah memotong kuku kucing, menggunakan semprotan aroma yang tidak disukai kucing, dan menggunakan double tape.
Ketika kamu memelihara kucing, kamu pasti akan sangat wajar melihat banyak bekas cakaran di beberapa perabotan rumah.
Kucing memang suka mencakar dan menggaruk perabotan dengan alasan tertentu.
Tapi, jika tidak coba untuk dilatih, bisa-bisa semua perabotan rumah kita bisa rusak karena cakar mereka.
Memangnya kenapa sih kucing suka mencakar perabotan rumah? Jadi ini beberapa alasannya:
1. Untuk peregangan
Menggaruk adalah kebiasaan alami kucing untuk meregangkan otot mereka. Tujuan utamanya adalah peregangan sendi, tendon, dan otot.
Kegiatan ini seperti olahraga bagi kucing, dan mereka sering kali melakukan peregangan ini setelah bangun tidur, saat siang hari atau sore hari.
2. Untuk menandai area kekuasaan
Pada dasarnya, kucing adalah hewan yang teritorial. Mereka bisa menandai area kekuasaan mereka dengan bau.
Nah, dalam cakar kucing ini terdapat kelenjar bau yang bisa meninggalkan aroma khas mereka di barang-barang yang mereka cakar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: