7 Manfaat Daun Sirih untuk Kesehatan Gigi dan Mulut, Mengurangi Bau Mulut Hingga Meredakan Sakit Gigi

7 Manfaat Daun Sirih untuk Kesehatan Gigi dan Mulut, Mengurangi Bau Mulut Hingga Meredakan Sakit Gigi

Daun sirih bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut.-Hadi Waluyo-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Manfaat daun sirih untuk kesehatan gigi dan mulut ternyata luar biasa. Dari mengurangi bau mulut, mengurangi bakteri di mulut, meredakan sakit gigi hingga mencegah plak gigi.

Daun sirih bagi masyarakat pedesaan sudah tak asing. Pada saat kita kecil, banyak di antara kita kerap melihat mbah buyut atau nenek nginang daun sirih tiap harinya. Ini terutama dialami anak-anak era 80-an ke bawah.

Salah satu manfaat daun sirih ternyata bagus untuk kesehatan gigi dan mulut. Maka tak heran, gigi simbah tetap bagus meski sudah manula karena sering nginang daun sirih.

Orang dulu daun sirih digunakan untuk nginang. Selain itu, manfaat daun sirih bisa diperoleh dari rebusan daun sirih. Manfaat ini diperoleh dari banyaknya kandungan nutrisi di daun sirih. Ada antioksidan alami, protein, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, flavonoid, asam nikotinat, tanin, fenol, saponin, minyak atsiri, polifenol, natrium dan yodium.

Untuk membantu menjaga kesehatan gigi dan mulut, salah satunya dengan memanfaatkan rebusan atau seduhan daun sirih untuk berkumur. Kamu juga dapat mengunyah daun sirih untuk memperoleh manfaatnya, atau menggunakan pasta gigi ekstrak daun sirih.

Baca juga:Dapat Mencegah Bau Mulut! Ini 3 Manfaat Daun Sirih dan Cara Penggunaannya

Berikut ini manfaat daun sirih untuk kesehatan gigi dan mulut dilansir dari beberapa sumber:

1. Mengurangi bau mulut

Ingin nafas segar dan mulut tak bau, coba manfaatkan daun sirih. Apalagi jika kamu perokok, mulut pasti akan bau rokok. Coba hilangkan 

Daun ini memiliki sifat antibakteri untuk mengurangi bakteri dan kuman di area mulut. 

Kandungan minyak esensial dalam daun sirih berupa minyak atsiri mampu mengurangi bau mulut. Dalam minyak atsiri ini tersimpan allylpyrocatechol yang dapat mengikat bakteri anaerob penyebab bau mulut.

Untuk membunuh bakteri dalam mulut dan gigi, kamu bisa mengunyah daun sirih yang masih segar. Jangan lupa bersihkan dulu daun sirihnya. Ini bisa membuat nafas dan aroma mulut menjadi lebih segar. 

Selain mengunyah (nginang) daun sirih, untuk mengurangi bau mulut kamu bisa menyeduh daun ini dan digunakan untuk berkumur pas hangat. Caranya, siapkan daun sirih segar sebanyak dua hingga empat lembar lalu dicuci bersih. Masukkan daun sirih ini ke dalam gelas. Lalu, seduh dengan air panas dan ditutup rapat. Gunakan untuk berkumur pas hangat.

Baca lagi:3 Cara Menghilangkan Flek Hitam dengan Daun Sirih, Tips Instan Memutihkan Kulit Bikin Mulus Permanen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: