5 Bentuk Komunikasi yang Manipulatif, Jangan Mau Dibodohi dan Dimanfaatkan Oleh Orang Lain!

5 Bentuk Komunikasi yang Manipulatif, Jangan Mau Dibodohi dan Dimanfaatkan Oleh Orang Lain!

Bentuk komunikasi manipulatif--freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Setiap orang memimpikan hubungan yang sehat, tetapi hal itu sulit diwujudkan jika terdapat bentuk komunikasi manipulatif dalam hubungan yang dimiliki.

Kamu perlu mengingat bahwa komunikasi memiliki peranan yang sangat penting dalam hubungan manusia, entah apa pun bentuk hubungan tersebut. Ketika komunikasi berjalan baik, maka kemungkinan besar hubungan akan berjalan baik pula.

Begitupun sebaliknya, ketika komunikasi disalahgunakan untuk tujuan manipulatif, maka hubunganmu bisa terancam.

Kabar buruknya adalah bahwa terkadang bentuk komunikasi manipulatif tidak bisa dengan mudah dimanipulasi. 

Orang yang melakukan manipulasi dengan komunikasi tidak akan secara gamblang membentakmu atau mengeluarkan kata-kata kasar. Sebaliknya, mereka justru membelit kalimat untuk membuatmu mempercayainya hingga tidak sadar bahwa kamu sedang dimanfaatkan.

Artikel ini kemudian hadir untuk membantumu memahami beberapa bentuk komunikasi manipulatif agar kamu bisa merefleksikannya ke dalam hubunganmu.

Jika kamu mendapati bentuk komunikasi manipulatif di bawah ini dalam hubunganmu, maka itu artinya kamu harus berhati-hati dan segera mencari solusi untuk mengatasinya.

Penasaran apa saja bentuk komunikasi manipulatif yang dimaksud tersebut? Kamu bisa menyimak artikel ini sampai akhir untuk mengetahui jawabannya!

BACA JUGA Harus Ada! Ini 7 Unsur dalam Komunikasi beserta Penjelasan dan Perannya dalam Aktivitas Sosialmu

Berbohong

Bentuk komunikasi yang manipulatif paling sederhana dan sering ditemui adalah berbohong. Sering kali, orang menggunakan kebohongan untuk mengamankan dirinya, mengendalikan orang lain, atau mengambil manfaat tertentu dari mereka.

Kamu bisa menemui bentuk komunikasi yang manipulatif ini dengan sangat mudah. Misalnya, kamu menemukan bahwa pasanganmu berbuat kesalahan dan mengungkapkan kepadanya bahwa dia harus bertanggung jawab atau menghadapi konsekuensi atas kesalahannya tersebut. Akan tetapi, dia justru berbohong.

Situasi tersebut bukanlah hal yang sepele, karena itu tandanya pasanganmu sudah memiliki indikasi untuk mempraktikkan bentuk komunikasi manipulatif.

Menyanjung Secara Berlebihan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: