Puncak Kuy Fest 5.0 Dimeriahkan Berbagai Lomba dan Kegiatan
--
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Puncak Kuy Fest 5.0 (Kompas UNDIP Youth Festival 5.0) yang di bawakan Komunitas Mahasiswa Pekalongan di Semarang, di Universitas Diponegoro (Kompas UNDIP) berkerja sama dengan Forum Generasi Berencana (Genre) yang mengadakan acara di Aula Dinas P3A dan PPKB.
Kuy Fest 5.0 merupakan acara tahunan Kompas Undip yang diadakan untuk memfasilitasi generasi muda untuk berkarya, belajar serta mengasah bakatnya yang dimiliki. Kuy Fest 5.0 mengusung tema " Break Your Limits And Show Off Your Full Potential ".
Demisioner Kompas Undip Ahmad Falah M. Saat diwawancarai mengatakan puncak dari Kuy Fest 5.0 ini bersama Forum Genre mengadakan berbagai acara dan lomba-lomba, seperti e-sports, menyanyi, desain dan donor darah.
"Minggu ini puncaknya Kuy Fest 5.0, kami mengadakan lomba turnamen-turnamen Mobile legend yang finalnya, penampilan juara lomba cover lagu, juga desain, penampilan para talent juga donor darah, dan Alhamdulillah banyak warga yang ikut serta." Katanya.
Sementara itu Duta Genre kabupaten Pekalongan 2024 M Bilal mengatakan, dengan adanya Kuy Fest 5.0 ini yang berkolaborasi dengan Genre bersama Kompas Undip bisa memajukan talenta remaja agar lebih baik.
"Ini merupakan moment yang baik sekali, banyak kegiatan positif yang kami kolaborasikan yang bertujuan bagus agar generasi remaja lebih banyak kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dan positif." Tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: