Apa yang Harus Dilakukan Istri Ketika Pendapatan Suami Lebih Kecil dari Dirinya? Begini Kata Dr. Aisah Dahlan
![Apa yang Harus Dilakukan Istri Ketika Pendapatan Suami Lebih Kecil dari Dirinya? Begini Kata Dr. Aisah Dahlan](https://radarpekalongan.disway.id/upload/faca66564302f2f2ce9df1420b271b33.jpg)
Apa yang Harus Dilakukan Istri Ketika Pendapatan Suami Lebih Kecil Dari Dirinya-youtube.com-Pecinta dr Aisah Dahlan
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Apa yang harus dilakukan istri ketika pendapatan suami lebih kecil dari dirinya? Bagi kamu atau orang terdekat kamu yang mengalaminya, maka ini temukan jawabanya di artikel ini. Ini berdasarkan Dr Aisah Dahlan.
Mungkin sebagian dari kamu pernah merasakan rumah tangga yang seperti itu. Kondisi ini bisa terjadi ketika roda perekonimian keluarga sedang berputar dan menjadikan istri berpendapatan lebih besar.
Hidup berumah tangga bukan berarti terbebas dari berbagai permasalahan hidup. Pasalnya akan ada banyak permasalah hidup yang bisa menerpa rumah tangga kamu.
Hal ini bukan untuk menakuti kamu. Sebab dengan banyaknya ujian kamu akan menjadi manusia yang lebih baik lagi. Dengan itu juga kamu akan lebih diangkat derajatnya oleh Allah.
Diantara banyaknya permasalahan rumah tangga, salah satu yang terbanyak yakni dari sisi ekonomi. Bermacam-masam permasalahan ekonomi yang bisa terjadi di rumah tangga kamu, dari hal kecil hingga yang besar.
BACA JUGA:Begini 2 Tips Parenting Dasar untuk Memulai Menjadi Orang Tua Bijaksana menurut dr Aisah Dahlan
Diantaranya jika seorang istri memiliki pendapatan yang jauh lebih banyak dari seorang suami. Terkesan begini simpel permasalahanya, namun ini bisa jadi permasalahan yang sangat besar jika tidak bisa diatasi dengan baik. Lalu bagamanakan cara mengatasinya?
Permasalah Pendapatan Istri Lebih Banyak Dari Suami
Di dalam rumah tangga, sejatinya seorang laki-lakilah yang mencari nafkah utama dan memenuhi segala kebutuhan keluarga. Sebab laki-laki adalah imam keluarga.
Tak hanya itu, laki-laki di dalam rumah tangga juga sebagai tulang punggung keluarga dan sudah sepatutnya memiliki pendapatan yang lebih besar daripada sang istri.
Namun, terkadang roda kehidupan dan perekonomian berputar, sehingga usaha yang dijalankan istri lebih sukses. Bahkan pendapatanya pun jauh lebih besar dari gaji yang kamu terima.
Hal ini tidak mudah untuk dilalui begitu saja. Permasalah ini akan menjadikan suami merasa tidak percaya diri atau insecure dengan sang istri, sebab memiliki pendapatan lebih besar. Sang suami akan merasa gagal dan malu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: