Mau Punya Ikan Hias Air Tawar yang Bisa Hidup di Akuarium Kecil? Cek 6 Rekomendasinya di Sini!

Mau Punya Ikan Hias Air Tawar yang Bisa Hidup di Akuarium Kecil? Cek 6 Rekomendasinya di Sini!

Ikan Hias Air Tawar yang Bisa Hidup di Akuarium Kecil -Vikram Mudaliar/Unsplash-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Ikan hias air tawar yang bisa hidup di akuarium kecil ini sangat menarik untuk dipelihara kamu yang hanya memiliki sedikit ruang untuk mempercantik penampilan rumah. 

Ada banyak jenis ikan hias yang bisa hidup dalam akuarium kecil, mulai dari yang warnanya cerah, memiliki bentuk unik, hingga memiliki ciri khusus tersendiri. 

Selain mudah untuk dirawat, ikan-ikan ini bisa menjadi penghias cantik yang bisa ditaruh di atas meja belajar atau kerjamu. 

Tertarik? Yuk cek rekomendasi beberapa jenis ikan hias ini! 

BACA JUGA: Ternyata Ada Ikan Hias Air Tawar yang Bisa Hidup Tanpa Aerator, Cek Tips Pemeliharaannya di Sini!

BACA JUGA: Rekomendasi Jenis Ikan Hias Air Tawar yang Tidak Mudah Mati, Tahan Segala Kondisi dan Penyakit!

Ikan Hias Air Tawar yang Bisa Hidup di Akuarium Kecil 

1. Ikan Gupi 

Gupi, atau Guppy, adalah ikan dengan nama ilmiah Poecilia Reticulata yang memiliki ukuran tubuh tidak lebih dari 4 cm. 

Jika kamu menyukai ikan dengan warna-warna terang yang menggelitik mata, ikan ini bisa menjadi pilihanmu dengan beragam warna, seperti merah, biru, hijau, dan kuing. 

Ikan ini bisa hidup di dalam akuarium berkapasitas 10 liter dengan beberapa hiasan tambahan seperti tanaman air sebagai tempat mereka bersembunyi. 

Meski kecil, ikan ini sangat aktif dan bisa memanfaatkan seluruh sudut akuarium sebagai tempat bermainnya. 

BACA JUGA: Bikin Gemes! Ini 6 Jenis Ikan Hias Air Tawar Kecil Paling Lucu dan bisa Muat Banyak di Akuarium

BACA JUGA: Cocok untuk Pemula! Inilah Ikan Hias Air Tawar yang Mudah Dipelihara, Bisa Buat Harimu Lebih Berwarna!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: