Rekomendasi Jenis Ikan Hias Air Tawar yang Tidak Mudah Mati, Tahan Segala Kondisi dan Penyakit!
Ikan Hias Air Tawar yang Tidak Mudah Mati - Huy Phan/Unsplash-
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Ikan hias air tawar yang tidak mudah mati adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang ingin mempercantik rumah dengan hewan peliharaan yang indah namun mudah dirawat.
Bagi kamu yang punya banyak kesibukan dan kurang memiliki waktu untuk membersihkan kolak atau akuarium, jenis ikan ini cocok sekali untuk kamu.
Pasalnya tak hanya cantik, mereka juga tahan terhadap kualitas serta suhu air, dan berbagai penyakit.
Meski memiliki kekebalan tubuh yang kuat, tapi kita tetap perlu memperhatikan kondisi kesehatannya serta akuarium dan kolam, ya.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut ini daftar ikan hias air tawar tercantik yang tidak mudah mati:
BACA JUGA: Bikin Gemes! Ini 6 Jenis Ikan Hias Air Tawar Kecil Paling Lucu dan bisa Muat Banyak di Akuarium
Jenis Ikan Hias Air Tawar yang Tidak Mudah Mati
1. Ikan Cupang
Ikan hias air tawar ini sangat populer di Indonesia karena kekebalan tubuhnya yang sangat kuat.
Ada banyak jenis ikan cupang yang bisa dipelihara, dan semuanya memiliki kecantikan serta keunikannya tersendiri.
Perawatan serta budidaya ikan cupang juga sangat mudah. Ikan Cupang bisa menghirup udara yang bahkan tidak ada di dalam air melalui organ khusus mereka yang disebut dengan labirin.
Ikan Cupang biasanya di pelihara dalam toples-toples kecil atau akuarium terpisah dari ikan lainnya, karena ikan satu ini terkenal cukup agresif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: