Pemilik Motor Wajib Tahu! Inilah 5 Cara Merawat Sistem Injeksi Bahan Bakar Sepeda Motor, Dijamin Awet!
Cara Merawat Sistem Injeksi Bahan Bakar --Instagram/motorkutuaa
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Sebagai pemilik motor injeksi, kamu harus tahu cara merawat sistem injeksi bahan bakar sepeda motor.
Saat ini sudah banyak motor-motor keluaran terbaru yang menggunakan teknologi injeksi, baik motor matic, motor bebek ataupun motor sport.
Sistem injeksi sendiri, saat ini memang sudah menjadi salah satu standar pada motor-motor keluaran terbaru, sebab adanya sistem ini membuat bahan bakar menjadi lebih efisien dan lebih irit.
Namun sama seperti bagian motor lainnya, sistem injeksi juga membutuhkan perawatan yang tepat dan sesuai, hal ini agar sistem tetap berfungsi dengan baik dan bisa lebih awet, oleh karena itu kami akan memberikan informasi mengenai beberapa cara merawat sistem injeksi bahan bakar sepeda motor, simak sampai selesai ya.
BACA JUGA:Ganti Oli Pakai Yamalube Kualitas Mesin Terjaga, Hadiah Langsung Menanti
BACA JUGA:Rekomendasi Motor Trail yang Gagah dan Elegan, Cocok untuk Petualangan Sehabis Lebaran Nih
1. Menggunakan bahan bakar berkualitas tinggi
Cara merawat sistem injeksi bahan bakar sepeda motor yang pertama adalah, dengan menggunakan bahan bakar yang memiliki kualitas tinggi.
Sebab, jika kamu menggunakan bahan bakar yang memiliki kualitas rendah, hal ini membuatnya dapat meninggalkan kotoran pada sistem injeksi.
Hal ini tentu saja, menganggu aliran bahan bakar dan juga kinerja mesin menjadi menurun, oleh karena itu usahakan menggunakan bahan bakar berkualitas tinggi.
Selain menggunakan bahan bakar berkualitas tinggi, pastikan juga tangki bahan bakar selalu dalam kondisi bersih, agar performanya tetap optimal.
BACA JUGA:Rekomendasi Motor Matic Yamaha Yang Dijamin Ramah Lingkungan dan Irit Bahan Bakar
2. Rutin membersihkan filter udara
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: