Halal Bihalal Kantor Kemenag Kabupaten Pekalongan, Pererat Silaturahmi dan Perkuat Kerjasama

Halal Bihalal Kantor Kemenag Kabupaten Pekalongan, Pererat Silaturahmi dan Perkuat Kerjasama

--

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Setelah menjalani masa libur panjang Idul Fitri 1445 H, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan kembali bergairah dengan pelaksanaan kegiatan Halal Bihalal. 

Acara yang diselenggarakan di halaman kantor pada hari pertama masuk kerja setelah libur diawali dengan semangat kebersamaan dan silaturahmi.

Dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pekalongan, H. Imam Tobroni, acara tersebut dihadiri oleh para Kepala Seksi dan Penyelenggara, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan.

Dalam arahannya, Kepala Kemenag, H. Imam Tobroni menekankan pentingnya mempererat tali silaturahmi dan memperkuat kerja sama di antara semua pihak terkait dalam menjalankan tugas-tugas pelayanan kepada masyarakat

“Saat ini adalah momen yang tepat bagi kita semua untuk saling memaafkan dan mempererat hubungan, serta bersama-sama membangun semangat baru untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujar H. Imam Tobroni dalam sambutannya.

Setelah sesi arahan, suasana kegiatan semakin hangat dengan adanya sesi saling berjabat tangan saling memaafkan dan menjadi simbol kesatuan dan persaudaraan di tengah-tengah kesibukan tugas kantor.

Tidak hanya itu, kegiatan Halal Bihalal juga dilanjutkan dengan santapan bersama. Para peserta menikmati hidangan tradisional yang telah disiapkan, di antaranya adalah lontong opor, sembari terus berbincang-bincang dan berbagi cerita.

Acara Halal Bihalal di Kantor Kemenag Kab. Pekalongan tahun ini tidak hanya menjadi momen untuk bekerja kembali saja setelah libur panjang, tetapi juga menjadi wadah untuk mempererat hubungan antar pegawai serta semangat dalam mengemban tugas serta meningkatkan pelayanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: