Fitriani Gusti Mandalasari Raih Peringkat 2 Kejuaraan Bulu Tangkis Putri POPDA Eks Karesidenan Pekalongan

Fitriani Gusti Mandalasari Raih Peringkat 2 Kejuaraan Bulu Tangkis Putri POPDA Eks Karesidenan Pekalongan

--

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Fitriani Gusti Mandalasari menorehkan prestasi gemilang di Kejuaraan Bulu Tangkis Putri POPDA Eks Karesidenan Pekalongan dengan meraih peringkat 2. 

Dalam pertandingan yang sengit, Fitriani berhasil menunjukkan kebolehannya dan berhak maju ke tingkat provinsi setelah menampilkan performa yang mengesankan. Pertandingan berlangsung di GOR Bulutangkis NIKO Tulis, Batang Hari Senin tanggal 22 April 2024.

Pertandingan final antara Fitriani dan lawannya berlangsung dengan ketegangan yang tinggi. Dalam set pertama, Fitriani tidak berhasil dengan skor 21-17, lawannya menunjukkan keunggulan teknik dan strategi permainannya. 

Namun, Fitriani tidak menyerah begitu saja dan dia gigih membalas dengan kemenangan 19-21 di set kedua, dengan kemenangan di set kedua tersebut Fitriani Gusti Mandalasari memasuki set penentuan.

Set penentuan menjadi babak penentuan yang menegangkan. Fitriani berusaha memberikan yang terbaik dari dirinya, namun lawannya mampu tampil lebih unggul dan mengamankan kemenangan dengan skor 21-11 di set ketiga. 

Meskipun harus puas dengan peringkat 2, Fitriani tetap bersemangat dan siap untuk mewakili daerahnya di tingkat provinsi.

Fitriani Gusti Mandalasari dijadwalkan berangkat ke Jawa Tengah pada tanggal 20 Juni 2024 untuk mengikuti kejuaraan tingkat provinsi. Dia mengucapkan terima kasih kepada pembina dan semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bimbingannya selama persiapan menuju kejuaraan ini.

“Saya merasa senang dengan prestasi ini, ini semua berkat dukungan dan bimbingan serta doa dari keluarga besar MTs N 1 Pekalongan, saya ucapkan terima kasih banyak,” ucap Fitriani.

Agung Nugroho, selaku pembimbing mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih pada semua pihak atas prestasi ini.

“Alhamdulillah, kami selaku pembimbing Fitriani Gusti Mandalasari, ingin mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan memotivasi Fitriani dalam perjalanannya menuju kejuaraan bulu tangkis ini. 

Terima kasih juga kepada pihak madrasah, MTs N 1 Pekalongan, yang telah memberikan dukungan penuh dalam mengembangkan bakat olahraga Fitriani. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi siswa-siswa lain untuk terus berjuang dan menggapai mimpi mereka.Kami yakin bahwa dengan dukungan dan bimbingan yang terus-menerus, Fitriani akan terus berkembang dan meraih prestasi yang lebih gemilang lagi di masa depan. Mari kita terus bersyukur atas pencapaian ini,” ungkapnya.

Agung juga menjelaskan sedikit jalannya pertandingan. “Di babak Final Fitriyani GM / Erlita di game 1 kurang bisa berkembang sehingga kalah. Namun dibabak 2 kembali dapat bermain seperti perfomnya sehingga menang dan kembali lagi terjadi rubber game.Dan di game ke 3 kalah sehingga menempati posisi juara 2. Pada tgl 20 Juni akan mewakili ke tingkat propinsi. Kembali lagi mohon doa dan dukungannya sehingga mampu meraih prestasi di jenjang yg lebih tinggi”, imbuhnya

Kepala MTs N 1 Pekalongan juga memberikan sambutan yang hangat atas prestasinya ini, memberikan semangat dan dukungan bagi Fitriani untuk terus mengembangkan bakatnya di bidang bulu tangkis juga pada pembimbing.

“Dengan rasa bangga dan sukacita, kami dari MTs N 1 Pekalongan mengucapkan selamat kepada Fitriani Gusti Mandalasari atas pencapaian luar biasa dalam kejuaraan bulu tangkis POPDA Eks Karesidenan Pekalongan. Prestasi Fitriani sebagai peringkat 2 adalah bukti dari kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: