Kantongi Rekomendasi DPP PAN, Mustofa Siap Maju Pilwalkot Pekalongan
Kader DPD PAN Kota Pekalongan yang juga anggota DPRD, Makmur Sofyan Mustofa menerima rekomendasi dari Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan di Jakarta.-ISTIMEWA-
RADARPEKALONGAN.CO.ID - Kader DPD PAN Kota Pekalongan, Makmur Sofyan Mustofa, resmi menerima rekomendasi pencalonan untuk maju sebagai calon wakil wali kota Pekalongan dari DPP PAN di Jakarta.
Rekomendasi ini secara simbolis diserahkan secara langsung oleh Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan dikantor DPP PAN di Jakarta. Namun SK rekomendasi ini masih tunggal.
Mustofa, yang juga anggota DPRD Kota Pekalongan tersebut masih diminta untuk mencari bakal calon wali kota Pekalongan (calon sekaligus membangun mitra koalisi dengan partai pengusung.
Mustofa menyatakan berterma kasih kepada Keutm PAN Zulkifli Hasan atas kepercayaan yang diberikan. Menurutnyam PAN rumah yang sangat bagus bagi kadernya. Selanjutnya dia ditugasi untuk mencari partai lain untuk diajak berkoalisi, sehingga jumlah kursi untuk mengusungnya cukup tujuh kursi.
Termasuk, mendapatkan tugas melaksanakan kerja-kerja politik yang cerdas, cepat dan konsisten agar dapat memenangkan Pilwalkot Pekalongan.
Dalam momen penyerahan rekomendasi tersebut, dikatakan Mustofa Zulkifili Hasan sangat mengapresiasi kadernya berani maju dan perhelatan Pilkada, terlebih Mustofa menyatakan siap mengundurkan diri sebagai Anggota DPRD Kota Pekalongan jika diperintah untuk maju dalam Pilkada oleh DPP PAN untuk maju di Pilkada.
BACA JUGA:Nama Makmur Mustofa Muncul dalam Bursa Pencalonan Pilwalkot Pekalongan Tahun 2024
Mustofa mengaku sudah ada beberapa partai yang bakal memberikan rekomendasi lagi. Meski tak menyebut nama partainya, namun dia mengaku tetap optimistis bisa maju dalam Pilwalkot Pekalongan November mendatang.
"Rekomendasi ini lebih merupakan amanat yang harus dijalankan, tentu saya terus menggalang kerja-kerja politik," terang Mustofa.
Dirinya menyatakan, saat ini banyak mendapatkan dukungan dari beberapa tokoh dan masyarakat di Kota Pekalongan, sehingga diharapkan niatnya untuk maju Pilwalkot Pekalongan 2024 bisa berjalan mulus.
Sementara, Ketua DPD PAN Kota Pekalongan, M Bagus Riza Astian mengaku telah menerima salinan rekomendasi dari DPP PAN tersebut.
Di mana Makmur Sofyan Mustofa mendapatkan mandat untuk mencalonkan sebagai wakil wali kota Pekalongan. Salinan rekomendasi dari DPP PAN sendiri, diserahkan langsung oleh yang bersangkutan pada saat rapat di DPD PAN.
*Belum Final
Namun Riza menegaskan, rekomendasi tersebut sifatnya belum final, tetapi hanya surat penugasan untuk membangun koalisi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: