Nama Makmur Mustofa Muncul dalam Bursa Pencalonan Pilwalkot Pekalongan Tahun 2024

Nama Makmur Mustofa Muncul dalam Bursa Pencalonan Pilwalkot Pekalongan Tahun 2024

Makmur Mustofa bersama H. Muhtarom saat pengambilan formulir di DPD PAN Kota Pekalongan.-ISTIMEWA-

RADARPEKALONGAN.CO.ID - Nama Makmur Sofyan Mustofa, yang merupakan tokoh muda dan kader Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Pekalongan, muncul dalam bursa pencalonan wali kota dan wakil wali kota dalam Pilwalkot Pekalongan tahun 2024.

Mustofa menjadi nama baru yang muncul di tengah nama-nama besar lain. Mantan Ketua KNPI itu dinilai bisa menjadi tokoh tokoh alternatif yang mulai banyak dibicarakan dan terpampang dalam berbagai poling yang beredar luas.

Saat dikofnrimasi, Makmur Sofyan Mustofa merespon positif situasi tersebut. Karena menurutnya, hal itu merupakan bentuk partisipasi dan suara yang berasal dari masyarakat. 

"Saya kira tidak masalah, hal itu bentuk aspirasi dari masyarakat yang menginginkan Kota Pekalongan yang lebih maju," tutur Mustofa, yang juga Ketua Desk Pilkada DPD PAN Kota Pekalongan itu.

Dia mengakui, sejak H. Muhtarom yang diusung PKB dan juga mengambil formulir pendaftaran di DPD PAN Kota Pekalongan, memang sempat ada pembicaraan ke arah sana.

"Memang ada tawaran kerjasama koalisi dan mengharapkan ada kader PAN untuk diusung sebagai bakal calon dan berpasangan dengan H. Muhtarom," tutur Mustofa, yang juga Anggota DPRD Kota Pekalongan dua periode dan terpilih kembali pada Pileg 2024 untuk ketiga kalinya itu.

BACA JUGA:Hanura Tegaskan Komitmen Tetap Bersama Aaf di Pilwalkot Pekalongan Tahun 2024

BACA JUGA:Ketua Partai Golkar Kota Pekalongan Balgis Diab Ambil Formulir Pendaftaran Bacawalkot di PKB

Atas adanya tawaran kerja sama tersebut, dikatakan Mustofa sudah dilakukan diskusi di tingkat Desk Pilkada DPD PAN Kota Pekalongan dan sudah diputuskan bahwa harus ada kader PAN yang siap dicalonkan menjadi bakal calon kepala daerah untuk berpasangan bersama H Muhtarom. Namanya, muncul sebagai salah satu kandidat yang potensial maju.

"Saya sudah koordinasi dan menjalin komunikasi dengan DPD PAN, DPW PAN Jateng dan DPP PAN. Agar, bagaimanapun kader PAN ada yang diusung dalam Pilwalkot Pekalongan," kata Ketua Bapemperda DPRD Kota Pekalongan tersebut. 

Bahkan dari hasil komunikasi dan keputusan di tingkat Desk Pilkada PAN Kota Pekalongan, dalam waktu dekat dirinya berniat akan mengambil formulir pendaftaran ke sejumlah partai politik. (nul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: