5 Desa Wisata di Yogyakarta yang Tawarkan Pengalaman Liburan Berbeda pada Akhir Tahun
5 Desa Wisata di Yogyakarta yang Tawarkan Pengalaman Liburan Berbeda pada Akhir Tahun--
4. Desa Wisata Kasongan
Desa wisata di Yogyakarta yang keempat adalah Desa Wisata Kasongan. Desa Wisata Kasongan dikenal sebagai sentra kerajinan gerabah dan keramik.
Di sini, Anda dapat melihat langsung proses pembuatan gerabah dan mencoba membuat sendiri. Bahkan, bisa juga sekadar membeli oleh-oleh untuk kerabat.
Selain itu, Anda juga dapat mengunjungi museum keramik dan menikmati suasana pedesaan yang tenang. Anda bisa berburu kuliner lokal dengan cita rasa khas daerah setempat yang siap memanjakan lidah.
Desa Wisata Kasongan ni dibuka setiap hari dari pukul 08.00-17.00 dan tidak dikenakan biaya tiket masuk.
Lokasi: Pedukuhan Kajen, Desa Bangunjiwo, Kecamatan Kasihan Kabupaten Bantul, Yogyakarta
5. Desa Wisata Mangunan
Desa wisata di Yogyakarta yang kelima adalah Desa Wisata Mangunan. Desa Wisata Mangunan menyuguhkan keindahan alam yang berbeda dari yang lain.
Dengan hutan pinus yang luas, perkebunan teh, dan gardu pandang yang menjulang tinggi adalah daya tarik utama desa ini. Selain menikmati pemandangan alam, Anda juga dapat mengunjungi beberapa objek wisata.
BACA JUGA:Solusi Liburan Hemat di Jogja, 5 Tempat Wisata Murah di Jogja Ini Sangat Ramah Bagi Anak Kecil!
Mulai dari Kebun Buah Mangunan, Seribu Batu Songgo Langit, Puncak Becici, Pinus Pengger, Hutan Pinus Mangunan, Tebing Watu Mabur dan sebagainya.
Lokasi: Kabupaten Bantul, Yogyakarta
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: