Kaum Aesthetic Merapat, 5 Coffee Shop Aesthetic di Jakarta Pusat Ini Harus Banget Kamu Kunjungi!
coffee shop aesthetic di Jakarta Pusat--Instagram/kapitanlimjkt
Kapitan Lim ini, menjadi salah satu coffee shop yang mengusung konsep industrial dan dipadukan dengan ornamen merah dan lampion rotan.
Disini, kamu tidak hanya disuguhi kopi saja, namun juga ada banyak pilihan menu makanan yang enak namun dengan harga yang bersahabat.
3. Arborea Cafe
Coffee shop aesthetic di Jakarta Pusat, rekomendasi selanjutnya kami menawarkan Arborea Cafe, yang menawarkan suasana jauh dari keriuhan kota Jakarta.
Arborea Cafe ini, lokasinya berada di tengah-tengah hutan kota, dan memiliki desain yang arsitekturnya memiliki bentuk kabin kayu yang unik dan dikelilingi oleh pepohonan berwarna hijau yang rindang.
Arborea Cafe ini, mengusung konsep Cafe in The Woods, jadi tempatnya benar-benar asri dan bikin segar, bahkan kamu akan merasanya kalau ini bukan di Jakarta Pusat.
Buat kamu yang suka foto-foto juga wajib kesini, karena memiliki beberapa spot foto yang instagramable, dijamin bikin betah.
BACA JUGA:Ini Dia Cara Menghilangkan Hiperpigmentasi di Wajah Secara Alami, Cuma 3 Langkah
BACA JUGA:7 Weton yang Akan Mendapatkan Rezeki Berlimpah Berkat Dewi Laksmi Menurut Primbon Jawa
4. Giyanti Coffee Roastery
Kamu lagi nyari coffee shop yang tidak hanya enak buat nongkrong saja, namun juga memiliki pilihan menu yang enak dan harga terjangkau, Giyanti Coffee Roastery ini jawabannya.
Salah satu daya tariknya adalah, memiliki banyak pilihan menu kopi nusantara, mulai dari kopi Sunda Hejo, kopi Jampit, bahkan ada juga kopi dari Bali yaitu kopi Kintamani.
Tempatnya ini benar-benar nyaman banget, karena memiliki dekorasi yang dihias dengan berbagai mural-mural keren, yang menambah kenyamanan tersendiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: