Musim Durian, Pengunjung Wisata Buper Lolong Asri Meningkat 50 Persen
--
KARANGANYAR.RADARPEKALONGAN.CO.ID - Musim durian membawa berkah tidak hanya bagi petani, tetapi juga sektor pariwisata di Kabupaten Pekalongan. Desa Lolong, Kecamatan Karanganyar, salah satu penghasil durian khas dengan cita rasa unggulan, mengalami peningkatan kunjungan wisatawan, khususnya di objek wisata Bumi Perkemahan (Buper) Lolong Asri.
Pengelola Buper Lolong Asri, Bukhori Muslim, mengungkapkan bahwa selama musim durian, jumlah pengunjung meningkat hingga 50 persen. Wisatawan tertarik untuk menikmati durian lokal sambil bersantai di pinggir sungai yang asri.
"Pengunjung naik sekitar 50 persen selama musim durian ini. Durian menjadi daya tarik utama yang membuat orang datang ke sini," ujar Bukhori.
Dengan tiket masuk hanya Rp5.000 untuk dewasa dan gratis bagi anak di bawah lima tahun, pengunjung dapat menikmati fasilitas seperti koneksi internet, tempat makan nyaman, listrik, serta pemandangan alam yang masih alami.
Bukhori berharap Pemerintah Kabupaten Pekalongan memberikan perhatian lebih pada pengembangan wisata di Desa Lolong. Selain itu, ia mengimbau pengunjung untuk berhati-hati saat bermain di sungai dan menjaga kebersihan lingkungan.
"Kami harap pemerintah memberikan dukungan untuk memajukan pariwisata di sini. Pengunjung juga perlu ikut menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya," tutup Bukhori.
Salah satu pengunjung, Firdaus, warga kelurahan Setono, Kota Pekalongan, sengaja meluangkan waktu untuk datang ke Buper Lolong Asri. Ia menikmati durian sambil merasakan suasana alam yang tenang di pinggir sungai.
"Saya ke sini ingin makan durian sekaligus menikmati suasana yang asri. Di kota, pengalaman seperti ini sulit didapat," kata Firdaus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: