PT Bhimasena Power Indonesia Gelar Donor Darah dalam Rangka Peringatan Bulan K3 Nasional

PT Bhimasena Power Indonesia Gelar Donor Darah dalam Rangka Peringatan Bulan K3 Nasional

PT Bhimasena Power Indonesia menggandeng PMI Batang menggelar donor darah Dalam rangka memperingati Bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional.-Istimewa -

BATANG, RADARPEKALONHAN.CO.ID - Dalam rangka memperingati Bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional, PT Bhimasena Power Indonesia (BPI) menggelar kegiatan donor darah yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Batang. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Administrasi PLTU Batang pada Rabu, 19 Februari 2025.

Sejak Januari hingga Februari 2025, PT BPI telah melaksanakan berbagai kegiatan dengan mengusung tema "Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Mendukung Penerapan Sistem Manajemen K3 untuk Meningkatkan Produktivitas". 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh karyawan dan kontraktor untuk meningkatkan kesadaran, pengenalan, penghayatan, dan pengamalan keselamatan dan kesehatan kerja.

General Manager Health Safety Environment (HSE) BPI, Josman Ginting, menyampaikan bahwa peringatan Bulan K3 ini sejalan dengan nilai perusahaan yang mengutamakan pentingnya keselamatan. 

BACA JUGA:Jelang Ramadhan dan Idul Fitri, Polres Batang Beberkan Capaian Hasil Cipta Kondisi di Wilayah Hukumnya

BACA JUGA:Resmi Dilantik Presiden, Faiz dan Suyono: Kepemimpinan yang Berfokus Pada Kesejahteraan Rakyat

"Kami sangat peduli dengan keselamatan dan kesehatan kerja karyawan dan kontraktor kami, karena mereka adalah aset yang paling berharga bagi perusahaan," kata Josman Ginting.

Berbagai kegiatan telah dilaksanakan oleh PT BPI dalam rangka peringatan Bulan K3, seperti senam sehat bersama, lomba lari dan sepeda secara virtual, Pelatihan Dasar Kebakaran dan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar.

Selain itu juga seminar keselamatan kerja dengan tema "Membangun Budaya K3 yang Kuat untuk Mencapai Nihil Kecelakaan Kerja", dan seminar kesehatan kerja dengan tema "Deteksi Dini dan Tata Laksana Terkini Penyakit Jantung Koroner, Antara Fakta dan Hoax" yang bekerja sama dengan SMC RS Telogorejo.

PT BPI berkomitmen untuk terus meningkatkan keselamatan dan kesehatan kerja, serta berkontribusi pada pembangunan masyarakat yang lebih sehat, produktif, dan berdaya. 

Kegiatan donor darah yang diselenggarakan pada hari ini diharapkan dapat meningkatkan stok darah di PMI dan membantu menyelamatkan nyawa pasien yang membutuhkan transfusi darah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: