Strategi Jitu Trading Saham dengan Breakout Trading!

Strategi Jitu Trading Saham dengan Breakout Trading!

Strategi Jitu Trading Saham dengan Breakout Trading--

RADARPEKALONGAN.CO.ID - Breakout Trading adalah strategi trading yang digunakan untuk memanfaatkan pergerakan harga yang signifikan ketika harga keluar dari rentang tertentu.

Dalam strategi breakout trading ini bisa dikatakan memanfaat pergerakan saham pada saat harga saham menembus level support dan resistance dan bisa digunakan dalam berbagai jenis investasi.

Breakout Trading adalah strategi trading yang digunakan untuk memanfaatkan pergerakan harga yang signifikan ketika harga keluar dari rentang tertentu, yaitu ketika harga menembus level support atau level resistance.

Jenis breakout ada 2 yaitu True Breakout yakni jenis breakout yang terjadi pada harga saham melewati level dan harga tidak berbalik dengan menembus rally.

BACA JUGA:Apa itu Support dan Resistance dalam Trading Saham?

BACA JUGA:Apakah Sama Trading Saham dengan Saham? Yuk Simak Penjelasannya!

Jenis breakout yang kedua yakni ada False Breakout yang mana breakout terjadi saat harga saham melewati level dan harga berbalik dengan membuat tidak terjadinya  harga saham yang menembus rally.

Ciri-Ciri Breakout Trading

1. Harga keluar dari rentang yakni ketika harga menembus level support atau level resistance.

2. Pergerakan harga yang signifikan setelah harga keluar dari rentang.

3. Ciri ketiga dari breakout trading yaitu volume perdagangan yang tinggi setelah harga keluar dari rentang.

4. Terjadi sementara waktu setelah harga saham berkonsolidasi

5. Memberikan peluang untuk meraup keuntungan dan menghindari kerugian yang bisa terjadi.

6. Dapat dinilai dengan indikator Moving Average (MA), Relative Strength Index (RSI), dan Moving Average Convergence Divergence (MACD).

BACA JUGA:Yuk Kenal Strategi Window Dressing di Trading Saham!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: