KAJEN,RADARPEKALONGAN – Aiptu Darudin selaku Bhabinkamtibmas Polsek Karanganyar menggelar kegiatan Jumat Curhat di desa binaan.
Ia menyemangati ibu-ibu kader posyandu di Desa Kutosari Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan untuk cegah stunting di desa itu, Jumat, 29 September 2023.
Dalam kegiatan Jumat Curhat itu, Aiptu Darudin bersama bidan desa memberikan imbauan kepada kader posyandu untuk selalu melakukan sambang dan pengecekan kepada ibu hamil.
“Selalu pantau dan sambangi para ibu hamil agar terhindar dari stunting, tentunya ini sebagai upaya pencegahan yang bisa kita lakukan,” ujarnya.
Baca lagi:Jumat Curhat Polres Pekalongan, Polisi Pastikan Keluhan Masyarakat Ditindaklanjuti
Melalui door to door menyambangi ibu hamil maupun yang mempunyai balita, dan dengan pemantauan secara rutin diharapkan kedepan angka stunting di Desa Kutosari akan turun.
Menurut Aiptu Darudin, dalam menyelesaikan persoalan stunting, dibutuhkan kerja sama dari semua pihak.
“Penurunan stunting menjadi salah satu program prioritas dari pemerintah, dan Polri siap mendukung upaya pemerintah dalam menurunkan angka stunting,” ungkapnya.
Sementara itu, Kapolsek Karanganyar AKP Edy Sarwono mengatakan, seluruh personelnya yang mengampu sebagai Bhabinkamtibmas rutin dalam melaksanakan sambang dan berdialog bersama warga untuk mendengarkan keluhan. Salah satunya melalui program Jumat Curhat.