Bagi lansia yang ingin mengembalikan daya tahan tubuhnya, berhenti merokok merupakan salah satu cara terbaik untuk mengurangi dampak negatif yang dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh.
Pasalnya, merokok dapat merusak keseimbangan sistem kekebalan tubuh yang seharusnya bertahan seumur hidup.
BACA JUGA:Jaga Orang Tuamu! Inilah Makanan untuk Lansia Terbaik, Ampuh Cegah Penyakit
Sayangnya, merokok dapat memperpendek kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk bekerja dengan baik.
Akibatnya, kebiasaan ini merusak antioksidan dalam darah, meningkatkan respon autoimun, dan membunuh antibodi.
Tak heran jika merokok dapat membuat tubuh rentan terserang penyakit, seperti pneumonia, kanker paru-paru, dan lainnya.
Oleh karena itu, jika kamu merokok, berhentilah sekarang juga dan ikuti tips berhenti merokok dalam video berikut ini.
3. Menghindari paparan sinar matahari berlebih
Vitamin D yang bisa didapatkan lansia dari sinar matahari pagi memang bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Namun, cara yang benar untuk mengembalikan kekebalan tubuh adalah dengan berjemur di bawah sinar matahari pagi selama 15 menit setiap hari.
Ini berarti jangan berjemur atau menghabiskan terlalu banyak waktu di luar ruangan, terutama jika hari sudah siang. Karena terlalu banyak terpapar radiasi ultraviolet dari sinar matahari juga dapat meningkatkan risiko kanker.
Oleh karena itu, jika lansia ingin berjemur, pastikan hari masih pagi. Selain itu, tidak perlu menghabiskan waktu terlalu lama di bawah sinar matahari.
Jangan lupa untuk mengoleskan tabir surya agar kesehatan kulit lansia tetap terjaga selama berjemur.
BACA JUGA:Manfaat Konsumsi Suplemen Vitamin D bagi Tubuh, Salah Satunya Cegah Osteoporosis dan Tulang Linu
4. Lakukan olahraga secara teratur
Bertambahnya usia seharusnya tidak menjadi alasan untuk bermalas-malasan. Pasalnya, jika lansia ingin mengembalikan daya tahan tubuh, agar tetap sehat dan bugar, salah satu cara yang tepat adalah dengan berolahraga secara rutin.