Jadi seperti itulah sekiranya gambaran terkait kandungan dan manfaat yang bisa kamu peroleh dari mengonsumsi minuman yang satu ini. Untuk cara membuatnya, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
BACA JUGA:Ingin Coba Obat Pelangsing? Inilah 4 Obat Pelangsing yang Terdaftar di BPOM dan Aman untuk Diet
BACA JUGA:Diet dengan Lemon atau Jeruk Nipis, Mana yang Lebih Bagus dan Efektif untuk Dikonsumsi?
Resep Minuman untuk Mengecilkan Perut dalam 4 Hari
Bahan yang dibutuhkan:
- 2 ruas jahe
- 1-2 buah timun
- 1/2 buah lemon besar
- Madu sesuai selera
- Air putih
Cara membuatnya:
- Pertama-tama kupas jahe terlebih daulu, kemudian potong-potong jahe
- Cuci bersih buah timun, kemudian iris tipis-tipis
- Siapkan wadah, kamu bisa gunakan botol atau cangkir, kemudian beri perasan air lemon
- Masukkan ke wadah yang sama jahe dan timun yang sudah dipotong-potong
- Tuangkan air putih hangat ke dalam wadah, tunggu sampai beberapa menit sampai semua bahan mengeluarkan ekstraknya
- Untuk mengonsumsinya, kamu bisa minum sebanyak 2x sehari pada pagi hari dan malam sebelum tidur secara rutin.
Meskipun minuman untuk mengecilkan perut dalam 4 hari cukup baik manfaatnya untuk diet, tapi bukan berarti kamu bisa makan secara sembarangan.
Sebaiknya kamu tetap jaga pola makan dengan baik, hindari makanan yang mengandung cukup tinggi kalori dan gula. Terakhir jangan lupa untuk menyempatkan waktu berolahraga minimal 30 menit. (*)