2. HP Chromebook 11 G8
HP Chromebook 11 G8 didukung dengan teknologi Cloud yang bisa membantu siswa mengerjakan tugas dengan cepat. Notebook ini mempunyai desain clamshell yang didukung prosesor Intel Celeron N4020 dengan kecepatan 1,1 GHz.
Dengan layar yang berukuran 11,6 inci dengan resolusi HD (1366 x 768 pixels), Notebook ini sangat portabel dan ringan karena hanya memiliki bobot 1,32 kg dan ketebalan sekitar 1,88 cm.
HP Chromebook 11 G8 dilengkapi dengan RAM-nya yang berkapasitas 4GB dan penyimpanan internal sekitar 16GB yang menggunakan teknologi eMMC. Dan juga menawarkan berbagai port, termasuk Nano Security Lock Slot, Type-C USB 3.1 Gen 1 (5 Gbps), USB 3.1 Gen 1 (5 Gbps), 3.5 MM Audio Combo Jack dan MicroSD Card Reader.
BACA JUGA:Inilah 4 Rekomendasi Laptop Microsoft yang Cocok Untukmu, Tampil Elegan dan Bertenaga
BACA JUGA:Apa Saja 6 Rekomendasi Laptop Merk Zyrex Harga Mulai 2 Jutaan ? Yuk Lihat Listnya Di Sini!
Kisaran harga HP Chromebook 11 G8 adalah Rp 4.000.000
3. ASUS Chromebook Flip C214MA-BU0305
Notebook ini ditenagai prosesor Intel Celeron dengan RAM 4GB. Perangkat ini dilengkapi layar yang berukuran 11,6 inci dengan resolusi 1366 x 768 Pixels.
ASUS Chromebook Flip C214MA-BU0305 mempunyai desain fleksibel yang bisa diputar 360 derajat sebagai tablet. Sementara itu, didukung juga dengan fitur layar sentuh yang sangat responsif.
Notebook ini sangat cocok digunakan oleh pelajar bahkan mahasiswa untuk mengerjakan tugas-tugas serta hiburan. ASUS Chromebook Flip C214MA-BU0305 ini sangat portable dan ringan karena hanya memiliki bobot 1,2 kg dan ketebalan sekitar 19,5 mm.
BACA JUGA:Mahasiswa Wajib Tahu, Berikut 5 Daftar Laptop Murah 2 Jutaan dengan Spek Dewa
Kisaran harga ASUS Chromebook Flip C214MA-BU0305 adalah Rp 4.500.000
4. Asus X200MA
Asus X200MA menawarkan tingkat portabilitas yang tinggi, dengan desain tipis dan bobot yang ringan hanya sekitar 1,2 kg. Perangkat ini ditenagai prosesor Intel Celeron N2840 yang bisa memiliki kapasitas penyimpanan HDD hingga 500 GB.