2. Selasa Wage
Weton yang ke dua yang disinyalir sering mengalami cobaan dalam mencari rezeki dan keberuntungan adalah Selasa Wage. Weton ini termasuk yang kurang beruntung dalam hal rezeki.
Orang dengan weton ini biasanya memiliki sifat egois, keras kepala, dan tidak mau mendengarkan nasehat orang lain. Selain itu, orang dengan weton ini biasanya memiliki karakter sering berselisih dengan orang-orang disekitar, misalnya teman, keluarga maupun rekan kerja.
Itulah sebabnya orang-orang yang memiliki weton ini biasanya akan sulit mendapatkan dukungan dan bantuan dari orang lain ketika mereka membutuhkannya.
BACA JUGA:Ada Wetonmu? Primbon Jawa: 3 Weton Ini Dilindungi oleh Khodam Macan Putih, Hingga Anak Keturunannya
Sangat dianjurkan orang yang memiliki weton ini agar mau mendengarkan atau mengikuti saran dari orang lain, serta perbanyak dalam bersedekah supaya pemilik weton ini disertai dengan keberuntungan.
3. Rabu Pahing
Orang dengan weton Rabu Pahing ternyata sering mengalami pasang surut dalam hal rezeki, dan biasanya orang dengan weton ini memiliki sifat yang kreatiif dan cerdas.
Mereka juga mudah sekali meraih kesuksesan dalam karir dan bisnis, tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa orang dengan weton ini kadang juga mengalami kegagalan dan kerugian yang besar.
Selain itu, para ahli dari primbon Jawa juga menyarankan kepada orang-orang dengan weton Rabu Pahing ini harus selalu berhati-hati dalam mengelola keuangan dan berinvestasi.
4. Jumat Pon
Weton yang sering mengalami cobaan dalam mencari rezeki menurut primbon Jawa yang terakhir yaitu orang-orang yang lahir pada hari jumat pon.
Weton Jumat Pon sering disebut sebagai weton yang istimewa, karena weton ini sering diuji dalam hal rezeki dan usaha. Orang dengan weton ini biasanya memiliki sifat religius, sabar dan rendah hati.