RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Terdapat pengaruh zaman terhadap penerapan pola asuh anak. Seperti dalam sebuah hadis,
"Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu."
Ada perbedaan karakter pada anak-anak zaman dulu dengan anak-anak zaman sekarang. Disebutkan oleh dr Aisah Dahlan, anak-anak zaman cenderung lebih jujur dan berani mengekspresikan diri.
Anak zaman sekarang cenderung lebih jujur dalam mengatakan apa yang sedang mereka rasakan saat ini. Tidak ragu-ragu dan lebih berani.
Seperti berani mengungkapkan ketidaksukaannya, misal, "Bunda aku ngga suka sama bunda, kalo bunda seperti itu."
Begitulah sifat remaja milenial sekarang yang lebih berani untuk jujur. Berbeda dengan remaja zaman dahulu yang lebih banyak menerima.
"Zaman dulu kita ngga bisa jujur seperti sekarang."tutur dr Aisah Dahlan.
Mengapa demikian? Hal ini karena adanya pola asuh yang berbeda antara orang tua zaman dulu dengan zaman sekrang. Berikut penjelasan lebih lanjut.
Pengaruh Zaman Terhadap Pola Asuh Anak
Ada perbedaan dalam beberapa perilaku anak zaman dengan anak zaman dulu yang disebabkan adanya perbedaan pola asuh oleh orang tua zaman dulu dengan zaman sekarang.
"Pola asuh zaman orang tua kita dahulu itu bukan pola asuh zaman milenial."
"Lalu apa pola asuh para orang tua zaman dahulu?"
"Pasca Kolonial."