RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Curug muncar di Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan menampilkan pemandangan yang eksotis, cocok sekali untuk tujuan healing.
Ujung selatan Pekalongan menyimpan banyak harta karun berupa keindahan alamnya yang tak habis-habis jika di eksplore.
Tepatnya di Kecamatan Petungkriyono, atap Pekalongan yang eksotis dengan berbagai jenis flora dan faunanya.
Petungkriyono memiliki banyak curug atau air terjun baik yang kecil atau yang besar, sampai-sampai ada yang menyebutnya sebagai daerah dengan 1001 curug.
BACA JUGA:Curug Bajing di Petungkriyono: Sejarah, Lokasi, Pesona, dan Harga Tiket Masuk
Pesona Curug Muncar
Curug yang akan kita bahas kali ini termasuk yang paling kerap dikunjungi wisatawan.
Dia adalah curug muncar, salah satu curug besar yang ada di hutan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan.
Keindahan air terjun yang dibalut dengan pepohonan rindang membuat wisatawan merasa betah berkunjung ke sini.
BACA JUGA:Pesona Gunung Kendalisodo di Petungkriyono, Ada Peninggalan Berupa Batu yang Tertata Rapi
BACA JUGA:Peninggalan Arkeologi di Ujung SelatanPekalongan, Inilah 4 Situs yang Ada di Petungkriyon
Jika beruntung Anda juga akan melihat beberapa monyet ataupun owa jawa yang sedang bergelantungan di pohon.
Hutan Petungkriyono memang masih memiliki banyak fauna endemik yang hidup di dalamnya.
Selain menikmati kesejukan airnya, Anda juga bisa menikmati keindahan curug muncar dengan ditemani beberapa camilan yang bisa dibeli di warung yang ada di sana.
Pengelola juga sudah menyediakan beberapa gazebo untuk Anda yang ingin bersantai menikmati keindahan curug muncar.