BACA JUGA:Kepoin 5 Tips Merawat Smartband Agar Tidak Mudah Rusak, Bantu Masa Pemakaian Lebih Lama!
Untuk waktu berkunjungnya cukup fleksibel, karena destinasi wisata ini memiliki jam operasional 24 jam dengan tiket masuk sebesar Rp 15 ribu.
4. Bukit Watu Ireng
Tempat wisata alam low budget berikutnya adalah Bukit Watu Ireng. Wisata ini berlokasi di jalan Raya Lambur, Desa Lambur, Kandangserang, Pekalongan, Jawa Tengah.
Cukup dengan membayar Rp 10 ribu, kamu sudah dapat menikmati pemandangan dengan hamparan hutan pinus dan karet yang sangat indah.
Lokasinya berada di kawasan lereng Gunung Rogojembangan sehingga tak heran jika udaranya sangat sejuk dan pastinya membuat hati serta pikiran adem juga.
Selain adem, kamu bakal betah seharian karena beragamnya spot selfie yang menarik hingga gardu panjang.
Destinasi ini sangat cocok buat kamu yang ingin sejenak menghindar dari hiruk pkuk padatnya perkotaan. Kamu dapat berkunjung antara jam 06.00-17.30 waktu setempat.
5. Puncak Tugu
Bagi kamu yang sedang berencana untuk camping bersama teman, Puncak Tugu dapat dijadikan salah satu rekomendasi yang cocok.
Tempat wisata ini berada di Desa Yosorejo, Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.
BACA JUGA:Mulai dari Rp 140 Ribuan, Inilah 5 Rekomendasi Ban Tubles Motor Bebek yang Cocok Untuk Ojek Online