Review Lengkap Spesifikasi Huawei Band 8 dan 9 yang Didukung Rating 5 ATM, Bandel 50 Meter di Bawah Air!

Selasa 18-06-2024,05:35 WIB
Reporter : Ana Miratus Sholekhah
Editor : Dony Widyo

Bersama kehadirannya, sang vendor menyertakan sertifikasi 50 ATM yang membuat kedua produk ini masih bisa berfungsi seperti sedia kala meski terendam air dalam kedalaman 50 meter.

Bagi para perenang atau setidaknya orang-orang yang menggemari olahraga air, tentu saja spesifikasi yang satu ini sangatlah berguna.

Saat kamu berkeringat banyak karena aktivitas fisik pun, smartband ini masih bisa berfungsi dengan normal berkat sweat resistance yang dibawanya.

Dari segi ketebalan, kedua produk dari Huawei ini juga tidak memiliki perbedaan, di mana ukuran tebalnya ada di angka 8.99 milimeter. Sementara volumenya di angka 9.89 sentimeter kubik dan berat di kisaran 14 gram.

Berdasarkan deskripsi review lengkap spesifikasi Huawei Band 8 dan 9 yang pertama ini, dapat disimpulkan bahwa Huawei tidak menghadirkan perbedaan dari sektor design untuk dua produk ini.

BACA JUGA Nyaman Nge-game Pakai 5 HP Gaming Satu Jutaan Chipset Paling Mulus, Ada Gyroscope Hardware Baterai 7000 mAh!

BACA JUGA Sukses Ngonten Pakai HP Murah Kamera Terbaik untuk Content Creator Berikut Ini, Fitur Bikin Gambar Makin Oke!

2. Sensor

Terdapat beberapa sensor yang dihadirkan oleh Huawei dan akan dibahas dalam review lengkap spesifikasi Huawei Band 8 dan 9 kali ini.

Pertama, kedua produk ini sangat memikirkan kenyamanan mata berkat ambient light sensor yang dihadirkan, sehingga cahaya dari smartband ini bisa menyesuaikan diri dengan kondisi pencahayaan di sekitarmu.

Sensor kesehatan juga disajikan, di antaranya ada sensor monitoring detak jantung, accelerometer yang bisa mengukur jumlah langkah, barometer untuk mengatur saturasi oksigen, serta ada sensor gyroscope agar kamu bisa mendapatkan navigasi yang valid.

3. Activity Tracking

Kamu juga bisa memonitor aktivitasmu berkat kedua produk ini, di mana dalam review lengkap spesifikasi Huawei Band 8 dan 9 diperoleh beberapa fitur yang sama-sama dimiliki oleh kedua produk ini. 

Beberapa fitur tracking aktivitas ini adalah tracking aktivitas saat tidur dan laporan kesehatan saat tidur, jumlah langkah kaki, jarak yang sudah kamu tempuh, serta deteksi aktivitas otomatis.

Kamu juga akan dimanjakan oleh puluhan mode olahraga oleh kedua smartband dari Huawei ini.

BACA JUGA Gambar Anti Goyang dengan 4 HP Samsung Kamera Stabil Bersensor OIS, Resolusi Kamera Tinggi Hingga 4K 60 FPS!

Kategori :