Terlebih di saat malam hari. Terracuve ini akan memberikan kesan romantis dengan hadirkan lampu yang menghiasi bagian atas desain dari Terracurve.
Untuk desainnya sendiri, Terracurve ini didesain dengan desain yang unik dan cantik dengan kusen pintu lengkung dengan batu bata yang tersusun rapi.
Tidak hanya itu saja, ditengah spot foto ini juga menghadirkan ayunan cantik yang bisa menambah kesan romantis dengan panorama laut yang indah dan memukau.
2. Rainbow
Selain Terracurve, ada juga spot foto dengan tiang penuh warna yang diberi nama Rainbow.
Yups, Rainbow ini merupakan spot foto dengan menghadirkan tiang berbentuk kotak dengan warna warni terang yang memberikan kesan ceria.
Spot foto ini akan semakin instagrammable dengan hadirnya panorama laut dengan langit biru cerah yang indah dan menyejukkan.
3. Pesawat
Ingin berfoto seakan menaiki pesawat pribadi? Kalian bisa nih berfoto di spot foto pesawat. Jadi, di sini kalian bisa menjadikan pesawat atau caravan sebagai aksesoris untuk berfoto kamu.
Di sini, kalian juga bisa menggunakan aksesoris seperti koper dan pakaian ala pilot agar menambah kesan nyata dan realistis.
4. Gardu Pandang
Bagi kalian yang ingin berfoto dengan latar belakang pemandangan laut lepas secara keseluruhan, gardu pandang bis amenjadi tempat yang ideal untuk kalian berfoto.
Tidak hanya dijadikan sebagai spot foto, Gardu Pandang ini juga bisa menjadi tempat yang ideal untuk kalian yang hanya ingin menikmati pemandangan laut dengan ombak yang bergulung indah dan kapal-kapal yang berlayar.