4 Weton dengan Khodam Penyembuh Alami Menurut Primbon Jawa

Kamis 28-11-2024,20:57 WIB
Reporter : Yanuar Faturahman
Editor : Dony Widyo

BACA JUGA:Orang Kaya Sesungguhnya, Inilah 4 Shio yang Rezekinya Melesat di Tahun 2025, Usahanya Berhasil!

BACA JUGA:Bersiap Menjadi Seorang Sultan, Inilah 5 Weton yang Semakin Sukses dan Kaya di Tahun 2025!

2. Selasa Pon

Orang yang lahir pada hari Selasa Pon juga diyakini memiliki khodam penyembuh alami. Weton ini memiliki neptu 10, hasil dari gabungan neptu Selasa (3) dan neptu Pon (7).

Berada di bawah naungan Lintang Asu dan Sanggar Waringin, pemilik weton Selasa Pon memiliki karakter lembut, penuh kasih dan mudah tersentuh oleh hal-hal yang menyedihkan.

Mereka dikenal sebagai sosok pelindung yang selalu memberikan kenyamanan dan ketenangan kepada orang-orang di sekitarnya.

Daya Penyembuhan:

Sifat yang menyejukkan hati inilah yang menjadi sumber kekuatan penyembuhan alami mereka. Energi positif yang dimiliki dapat membantu meredakan sakit dan memberikan ketenangan batin bagi orang yang membutuhkan.

BACA JUGA:Ramalan Primbon Jawa: Weton yang Akan Beruntung Pada Tanggal 28 November 2024

BACA JUGA:Doa Jelang Pilkada 2024, Baca Doa Ini Agar Tak Salah Pilih Pemimpin

3. Senin Legi

Weton Senin Legi dipercaya memiliki tingkat energi penyembuhan tertinggi dibandingkan weton lainnya. Orang yang lahir pada hari ini memiliki neptu 9, dari gabungan neptu Senin (4) dan neptu Legi (5).

Menurut Primbon Jawa, weton Senin Legi berada di bawah naungan Watak Lakuning Angin dan Lintang Kelapa. Mereka dikenal sebagai sosok yang pemberani, baik hati, jujur dan setia.

Meskipun cenderung pendiam, namun mereka memiliki wawasan yang luas dan senang membantu orang lain yang sedang dalam kesulitan.

Daya Penyembuhan:

Pemilik weton ini memiliki wahyu pertumbuhan yang memberikan kekuatan penyembuhan luar biasa. Mereka mampu menjadi penyembuh alami yang efektif dalam menghadapi berbagai penyakit atau gangguan spiritual.

Kategori :