Suami Istri Pedagang di Pasar Blado Hasil Swab Testnya Positif Corona

Suami Istri Pedagang di Pasar Blado Hasil Swab Testnya Positif Corona

Bupati Wihaji saat menyampaikan keterangan terkait penambahan tiga kasus positif baru Covid-19.

BATANG - Sepasang suami istri yang berprofesi sebagai pedagang di pasar Blado, hasil Swab Testnya menunjukan hasil positif terpapar virus Corona atau Covid-19.

Selain itu, satu warga lainnya yang diketahui sebelumnya bekerja di Jakarta, juga positif Covid-19.

"Untuk kasus positif Covid-19 di Kabupaten Batang bertambah tiga orang, mereka adalah warga Pecalungan, Blado dan Bandar. Untuk warga Blado dan Bandar, statusnya suami istri dan merupakan pedagang," ungkap Bupati Batang, Wihaji di posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Kamis (28/5/2020).

Bupati Wihaji mengungkapkan, saat ini tengah dilakukan tracking terkait penukaran terhadap kedua pasangan suami istri yang berprofesi sebagai pedagang tersebut. Hal itu diperlukan guna mengetahui sumber dan juga kemungkinan penyebaran Covid-19. Mengingat saat dilakukan Rapid Test
massal di pasar Blado, juga ditemukan adanya 7 orang yang hasil tesnya reaktif.

"Untuk warga Pecalungan sendiri diketahui sebelumnya bekerja di Jakarta sebagai kuli panggul, sehingga kuat dugaan dia tertular di Jakarta. Dan saat ini juga tengah dilakukan tracking terhadap orang-orang yang kemungkinan berinteraksi dengan dia," jelas Bupati didampingi Kepala Dinas Kesehatan, Mukhlasin dan Sekretaris Gugus Tugas Ulul Azmi.

Selain adanya adanya tambahan tiga kasus baru, Bupati Wihaji juga menyebutkan adanya tiga kasus positif yang hampir selesai proses perawatanya. Mereka merupakan jamaah tabligh Gowa yang saat ini bisa dikatakan sudah sembuh.

"Untuk tiga orang klaster jamaah tabligh Gowa, saat ini tinggal menunggu surat keputusan keterangan sembuh yang nantinya akan kita keluarkan," tandas Wihaji.

Dengan adanya tambahan tiga kasus baru, maka jumlah kumulatif kasus covid-19 di Kabupaten Batang ada 30. Dengan satu diantaranya meninggal dunia. (don)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: