Zidan Raih Dua Medali Sea Games

Zidan Raih Dua Medali Sea Games

*Atlet Selam asal Kota Pekalongan

KOTA - Muhammad Zidan Arrif Billah (18), atlet fin swimming atau renang sirip dari Kota Pekalongan, berhasil menyumbangkan 2 medali pada Sea Games ke-31 di Vietnam, dengan rincian 1 medali perak dan 1 medali perunggu, Minggu (22/5/2022).

Untuk medali perak diraih Zidan pada nomor Estafet 4x200m Surface Putra. Sedangkan medali Perunggu diraih pada nomor Estafet 4x100m Surface Putra.

Pada Sea Games ini, Zidan turun pada empat nomor fin swimming, yaitu 200m Surface Putra, Estafet 4x200m Surface Putra, 50 m Surface Putra, dan Estafet 4x100m Surface Putra.

Zidan adalah atlet kelahiran Pekalongan, 2 Januari 2004. Dia merupakan putra sulung dari pasangan suami istri bernama Kursin dan Laeli Zuhairoh. Dia juga merupakan atlet asal Klub Repec, Kota Pekalongan.

Ayah Zidan, Kursin, mengaku sangat senang, bangga, dan bersyukur putranya bisa meraih prestasi pada event Sea Games yang baru diikutinya.

"Alhamdulillah.. perjuangannya berhasil. Kami selaku orang tua Zidan sangat bahagia dan bangga terhadap anak kami yang bisa mempersembahkan medali untuk Indonesia. Walaupun masih satu perak dan satu perunggu. Usia dia (Zidan) masih sangat muda," ungkap Kursin, saat dihubungi Radar Pekalongan melalui sambungan telepon, Minggu (22/5/2022) malam. (way)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: