Tiga Investor Besar Masuk Kota Pekalongan

Tiga Investor Besar Masuk Kota Pekalongan

Beno Heritriono Kepala DPMPTSP Kota Pekalongan-Wahyu Hidayat-

*) Nilai Investasi hingga Puluhan Miliar Rupiah

 

KOTA – Tahun 2023 ini tiga investor besar akan menanamkan modal di Kota Pekalongan. Ketiganya terdiri dari 2 investor hotel berbintang dan 1 restoran cepat saji, menanamkan modal hingga puluhan miliar rupiah di kota batik.

 

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pekalongan Beno Heritriono membenarkan ada tiga investor yang masuk: dua investor bergerak di jasa perhotelan, satunya lagi bergerak di sektor restoran cepat saji.

 

Menurut Beno, para investor tersebut sudah mulai memasukkan pengajuan izinnya dan sudah diproses dengan sistem OSS RBA.

 

"Kita dorong juga mereka supaya bisa segera merealisasikan usahanya di Kota Pekalongan. Ketiga investor ini kategori besar," ucap Beno, Senin (13/2/2023). "Ketiga investor ini kategori besar," sambungnya.

 

Beno mengungkapkan nilai investasi yang ditanamkan dua investor sektor perhotelan dimaksud, total mencapai Rp30 miliar. Sedangkan untuk sektor industri makanan masih dalam proses perhitungan tim kajian karena izinnya masih dalam pengajuan.

 

Adanya tiga investor besar ini membuktikan bahwa iklim investasi di Kota Pekalongan masih sangat menarik dan kondusif.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: