Ketua DPRD: Semoga Kota Pekalongan Semakin Maju dan Terdepan

Ketua DPRD: Semoga Kota Pekalongan Semakin Maju dan Terdepan

SINERGI - Wali Kota Pekalongan bersama Ketua dan Wakil Ketua DPRD usai pemotongan tumpeng dalam kegiatan Rapat Paripurna dalam rangka Hari Jadi ke-117 Kota Pekalongan.-Ainul Atho-

KOTA - DPRD Kota Pekalongan menggelar Rapat Paripurna dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-117 Kota Pekalongan, Sabtu (1/4/2023) malam. Rapat Paripurna dihadiri oleh pimpinan DPRD, Wali Kota Pekalongan, Pj Sekda dan jajaran pejabat di Pemkot Pekalongan. Hadir juga dalam acara, sejumlah mantan wali kota, wakil wali kota dan sekretaris daerah yang pernah menjabat. Diantaranya mantan wali kota Samsudiat, mantan wakil wali kota Abu Almafachir, dan mantan Sekda Dwi Arie Putranto.

Rangkaian Rapat Paripurna dalam rangka hari jadi, dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD, Nusron. Acara diawali dengan pembacaan sejarah hari jadi Kota Pekalongan yang disampaikan oleh Ketua Bapemperda DPRD Kota Pekalongan, Makmur S Mustofa. Kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan peluncuran dua aplikasi Sekretariat DPRD Kota Pekalongan.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kota Pekalongan, M Azmi Basyir menyampaikan harapannya terhadap Kota Pekalongan ke depan. Sesuai dengan tema Hari Jadi ke-117 yakni Bangkit, Kreatif dan Kolaboratif, Azmi melihat bahwa ketiga hal itu diperlukan dalam rangka membawa Kota Pekalongan semakin maju.

"Yang pertama bangkit, bahwa usai pandemi lalu Kota Pekalongan sudah mulai bangkit. Hal ini dapat dilihat dari sejumlah indikator yang semakin baik, seperti pertumbuhan ekonomi, angka kemiskinan, dan tingkat pengangguran terbuka yang semakin baik. Semoga ke depan indikator-indikator lain juga semakin membaik salah satunya angka luas genangan banjir dan rob yang masih menjadi PR kita bersama," tuturnya.

Kemudian kreatif, Azmi mengatakan bahwa kreativitas perlu terus ditumbuhkan utamanya dalam membangun Kota Pekalongan. Dikatakan Azmi, DPRD termasuk salah satu yang kreatif dalam hal menyalurkan aspirasi masyarakat. Dengan begitu, maka akan tercipta terobosan-terobosan baru yang bisa mendukung pembangunan di Kota Pekalongan dengan tujuan akhir meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan juga meningkatkan PAD Kota Pekalongan.

"Kemudian yang ketiga kolaboratif. Tentu Pak Wali tak bisa bekerja sendiri dalam membangun dan memajukan Kota Pekalongan. Dibutuhkan sinergi dan kolaborasi dari teman-teman ASN, DPRD, Forkompimda, nasihat dari tokoh agama dan para pejabat terdahulu serta dukungan seluruh elemen masyarakat. Ini penting dalam rangka melaksanakan pemerintahan daerah dengan memperhatikan semua masukan, dari atas dan dari bawah," katanya.

Sementara mengenai dua aplikasi yang diluncurkan, Azmi mengatakan bahwa dua aplikasi tersebut yakni e-Tamu dan e-Arsip, diluncurkan dalam rangka memudahkan kinerja jajaran sekretariat DPRD Kota Pekalongan. Termasuk dalam mengagendakan kunjungan, audiensi, maupun menerima proposal dari masyarakat Kota Pekalongan.

Sementara Wali Kota Pekalongan, A Afzan Arslan Djunaid dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas dukungan dari DPRD Kota Pekalongan, para pejabat dan ASN di lingkungan Pemkot Pekalongan yang telah bersama-sama bekerja keras untuk melaksanakan pemerintahan yang baik untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada para pejabat terdahulu yang berkenan hadir dalam kegiatan tersebut.

Terkait dua aplikasi yang diluncurkan Sekretariat DPRD, Wali Kota memberikan apresiasi dan beharap agar kehadiran dua aplikasi itu dapat memudahkan dan membantu Sekretariat DPRD untuk menunjang kinerja DPRD Kota Pekalongan.(nul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: