Pawon Ji-Wan, Tujuh Ribu Makan Sampai Kenyang

Pawon Ji-Wan, Tujuh Ribu Makan Sampai Kenyang

PERLIHATKAN - Manager Operasional Pawon Ji-Wan Cabang Pekalongan, Mulyadi memperlihatkan beragam sayuran khas Pekalongan.-Jun-

BUARAN - Rumah makan Pawon Ji-Wan kini telah hadir di Pekalongan, dengan menawarkan beragam menu olahan kuliner yang menggoda selera. Diantaranya menu hemat Rp7.000 pengunjung dapat makan beragam sayuran dengan sistem prasmanan.

Manager Operasional Pawon Ji-Wan Cabang Pekalongan, Mulyadi Pawon, menjelaskan bisnis kuliner yang dikelola di Jalan Raya Wonoyoso Buaran telah buka dua bulan terakhir ini, disambut antusias warga Pekalongan sekitar.

Hal ini lantaran pengunjung cukup dengan merogoh kocek yang minim namun dapat makan dengan 23 jenis olahan sayur sebagai menu pilihan. "Silahkan nasi ambil satu piring penuh monggo, pengunjung bisa mengambil pilihan ragam sayuran seperti megono orek tempe, mie goreng, sayur kulit melinjo, pare, tersedia setiap hari berbeda sayur," ungkapnya.

Menurutnya ada sebanyak 23 jenis sayuran dan aneka sambal seperti sambel kecap, sambel geprek atau sambel trasi yang telah disediakan. 

Beberapa menu lauk seperti ayam kampung goreng atau bakar juga tersedia dengan harga Rp27.000/porsi seperempat (1/4) ekor ayam, sedangkan bebek goreng ataupun bebek bakar dibanderol harga Rp37.000/porsi (1/2 ekor). Sementara lele goreng dikenakan harga Rp9.000/ekor dan ikan gurameh.

Pengunjung Pawon Ji-Wan akan disapa dengan petugas cantik yang menawarkan menu pilihan sambil memberikan nota pesanan dan nomor meja, sentara pengunjung dapat melanjutkan dengan mengambil nasi putih sesuai dengan porsinya dan menu sayuran dan lain-lain dengan membawa makanan dan minuman ke meja kasir.

Konsep ruangan yang apik dan etnik, lanjut Mulyadi terbagi dua ruangan untuk pengunjung yakni ruangan utama dengan meja kursi sebanyak tiga puluhan set mampu menampung sebanyak 200 lebih pengunjung  sementara ruang lesehan yang berada tepat disebelah mempu menampung sekira 50 pengunjung yang suka dengan  lesehan .

Beragam menu masakan kami siapkan termasuk nasi pecel dan soto siap ready dari pukul 06.00 WIB sampai pukul 22.00.WIB. Juga menyajikan aneka masakan telur, pepes, pal daging dan juga tersedia. Beragam minuman segar baik dingin maupun panas, seperti es dawet, es pudeng, es tape hijau, kunir asem beras kencur dan lain-lain.

"Silahkan dicoba, silahkan dibooking tempatnya untuk acara arisan, komunitas dan pertemuan dan lain-lain. Kami menyajikan menu olahan yang terbaik dengan mutu dan kualitas yang pantas, intinya Pawon Ji-Wan rasa nendang gak bikin kantong meradang," pungkas pria kelahiran Semarang ini. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: