Siap-Siap, Suzuki Jimny Long Segera Mengaspal di Indonesia, Nabung Mulai Sekarang Yuk!

Siap-Siap, Suzuki Jimny Long Segera Mengaspal di Indonesia, Nabung Mulai Sekarang Yuk!

Suzuki Jimny Long--Youtube

RADARPEKALONGAN – Salah satu mobil andalan yang dimiliki oleh Suzuki adalah Suzuki Jimny, apalagi kabarnya dalam waktu dekat mobil Suzuki Jimny Long, siap mengaspal di Indonesia.

Suzuki Jimny Long sendiri, merupakan mobil offroad yang dimiliki oleh pabrikan otomotif asal Jepang yaitu Suzuki, dan kabar peluncuran Suzuki Jimny Long ini tentu sudah ditunggu banyak pecinta otomotif di Tanah Air.

Nah daripada kamu penasaran, yuk langsung saja karena kami akan membahas tuntas mengenai Suzuki Jimny Long ini, simak sampai selesai ya guys.

BACA JUGA: Mobil Terbaru Suzuki Swift 2023 Siap Melenggang dengan Desain Lebih Modern

Interior

Kabarnya interior Suzuki Jimny Long ini, akan banyak mendapatkan tambahan ornamen, sehingga akan terlihat lebih mewah.

Selain itu juga akan ada tambahan pintu khusus penumpang bagian kursi belakang, sehingga menjadikan akses keluar masuknya lebih mudah.

Tidak hanya itu saja, pihak Suzuki juga memberikan kabin yang bisa dibilang cukup lega untuk mobil Suzuki Jimny Long ini, sehingga penumpang akan lebih nyaman ketika sedang berkendara, meskipun menempuh jarak jauh sekalipun.

BACA JUGA: Tidak Harus Mahal, Inilah 3 Rekomendasi Mobil Suzuki Keren yang Bisa Kamu Miliki, Cocok untuk Anak Muda!

Eksterior

Untuk tampilan eksteriornya sendiri, jika dilihat secara sekilas mobil ini memiliki kemiripan dengan SUV Premium yaitu Mercedes Benz G-Class.

Hal ini dikarenakan, mobil Suzuki keluaran terbaru ini memiliki whellbase yang lebih panjang, karena dihadirkan dengan dua buah pintu samping.

BACA JUGA: Siap-Siap Mobil Chery Omoda 5 Akan Segera Diluncurkan dengan Varian Terbarunya, Tunggu Saja!

Selain itu, Suzuki Jimny Long ini juga dikamuflase dengan stiker berwarna hitam, dan juga pintu samping berisi dua buah, sehingga semakin mirip dengan SUV Premium Mercedes Benz G-Class.

Jika dibandingkan dengan Suzuki Jimny tiga pintu, mobil Jimny Generasi terbaru ini memiliki dimensi yang lebih panjang.

Untuk dimensinya sendiri, mobil ini memiliki panjang 3.850 mm, dengan jarak sumbu ke rodanya mencapai 2.550 mm.

BACA JUGA: Bisa Dipakai Sekeluarga, Inilah 7 Mobil Keluarga Harga Murah 100 Jutaan, Bisa Kamu Jadikan Pilihan!

Bagian desainnya sendiri, sebenarnya mobil ini sama seperti generasi sebelumnya, yang membedakan hanya pada desain grillnya saja, yang dulunya berbentuk vertikal sekarang horizontal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: