4 Cara Mengolah Sayuran agar Tidak Bosan Dikonsumsi saat Sedang Diet

4 Cara Mengolah Sayuran agar Tidak Bosan Dikonsumsi saat Sedang Diet

Sayur sup jamur dengan ayam, salah satu menu olahan sayur yang cocok untuk diet.-jcomp/Freepik.com -

Saat memanggang sayur, kamu cukup memanggangnya menggunakan alat grill basket diatas kompor dengan api kecil. Selain itu, kamu juga bisa memanggang sayuran dengan menggunakan oven pada suhu sedang.

Atau bisa juga dengan cara sayuran dipanggang di atas wajan yang dipanaskan. Ketika dipanggang, olesi sayuran dengan minyak zaitun, minyak kelapa, atau butter rendah kalori sebagai seasoning.

Beberapa sayuran yang tinggi kandungan antioksidan lebih bagus saat dipanggang seperti bayam, brokoli,terong, dan seledri. Karena dengan dipanggang akan menjaga kandungan antioksidan tetap utuh.

3. Ditumis

Cara berikutnya, kamu bisa mengolah sayuran dengan ditumis. Saat menumis sayuran kamu cukup menggunakan sedikit sekali minyak untuk menumis bumbunya.

Sayuran yang ditumis akan lebih menambah cita rasa, karena kamu bisa menggunakan bumbu tambahan seperti bawang, dan cabai yang akan menambah sedap masakan. Saat diet, gunakan minyak zaitun atau minyak kelapa sebagai pengganti minyak goreng.

Kamu bisa membuat menu seperti tumis capcay yang terdiri dari beberapa sayuran. Sayuran lain yang juga sangat cocok diolah dengan cara ditumis seperti cah kangkung, cah toge, dan tumis pakcoy.

4. Disup

Sup adalah masakan berkuah dari kaldu dengan cara mendidihkan bahan-bahan yang dimasak. Cocok untuk kamu yang suka makanan berkuah.

Sering kita mendengar dan mengkonsumsi sayur sup. Dengan isian beberapa campuran sayur seperti wortel, jagung, seledri, kacang, dan beberapa jenis sayuran lainnya. Kamu juga bisa mengkombinasikannya dengan daging ayam atau balungan sebagai kaldu dan sumber protein hewani.

BACA JUGA:Tips Menu Diet Sehat Kaya Nutrisi, Seminggu Bisa Turun 10 Kg

Meski olahan untuk makanan diet yang rendah kalori, namun kelezatan dari sup tidak kalah dengan menu-menu makanan lain. Kesegaran kuahnya bikin nagih untuk dijadikan menu andalan saat diet.

Nah itu tadi 4 cara mengelola sayuran saat diet. Nikmati sensasi diet tanpa tersiksa dengan olahan makanan yang lezat dan bergizi, selamat mencoba.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: