Inilah 9 Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis, Bikin Rumah Terlihat Cantik dan Elegan

Inilah 9 Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis, Bikin Rumah Terlihat Cantik dan Elegan

Inilah 9 Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis, Bikin Rumah Terlihat Cantik dan Elegan-IDrs 24-Youtube

RADARPEKALONGAN - Memilih warna cat rumah minimalis memang merupakan salah satu bagian penting untuk membuat rumah terlihat cantik dan elegan.

Kalian tidak bisa sembarangan memilih warna cat rumah, jika tidak ingin rumah akan terasa sempit jika terlalu banyak warna yang mencolok.

Desain rumah yang minimalis seharusnya memiliki warna cat rumah yang minimalis juga. Oleh karena itu, kalian tidak boleh memilih warna yang terlalu cerah dan mencolok.

Nah, untungnya ada beberapa pilihan warna cat rumah minimalis yang bagus dan sederhana, sehingga tidak terkesan berlebihan, namun tetap dapat membuat rumah kalian terlihat cantik dan elegan.

Lantas, apa saja pilihan warna yang dimaksud? Berikut ini adalah beberapa pilihan warna cat rumah minimalis yang dapat membuat rumah kalian terlihat lebih cantik dan elegan.

BACA JUGA:Tidak Gampang Gerah! Inilah 7 Rekomendasi Warna Cat Rumah yang Sejuk, Bikin Suasana Tambah Adem dan Nyaman

Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis

1. Warna Cat Rumah Netral dan Lembut

Pilihan warna cat rumah minimalis yang pertama yaitu warna cat rumah netral dan lembut. Beberapa warna netral dan lembut yang dapat kalian pilih antara lain, grey, ivory dan beige.

Selain itu, kalian juga dapat memilih desain rumah minimalis sederhana yang menggunakan perpaduan putih dan abu-abu dengan pagar yang berwarna agak gelap seperti hitam atau cokelat tua.

2. Warna Cat Rumah Beige

Pilihan warna cat rumah minimalis yang selanjutnya yaitu warna cat rumah beige. Warna beige ini adalah warna yang digemari oleh sebagian orang dan seakan-akan tidak pernah ada masa kadaluwarsanya.

Warna beige ini paling cocok untuk kalian yang suka dengan warna basic, namun bosan dengan warna putih. Jadi, kalian dapat mencoba warna beige ini untuk mempercantik rumah.

BACA JUGA:Bikin Hoki! Inilah 5 Warna Cat Rumah Pembawa Keberuntungan Menurut Feng Shui

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: