Kasus Positif Covid-19 di Kota Santri Tambah Lagi

Kasus Positif Covid-19 di Kota Santri Tambah Lagi

Dinas Kesehatan, lanjut dia, akan melakukan tracking atas temuan kasus baru di Kecamatan Kedungwuni tersebut. "Kita akan lakukan tracking. Kita akan telusuri darimana dia terpapar virus corona. Ini akan kita dalami," ujar dia.

Disinggung apakah yang bersangkutan pernah bepergian ke luar kota, Wawan mengatakan, dari informasi awal yang diperoleh petugas, yang bersangkutan tidak pernah bepergian ke luar kota. Hanya di rumah saja.

"Apakah benar demikian akan kita dalami lagi," tandas dia.

**KORBAN KECELAKAAN

Sementara itu, penambahan satu kasus positif Covid-19 lainnya ada di Kecamatan Siwalan. Diterangkan, yang bersangkutan merupakan korban kecelakaan lalu lintas, dan menjalani perawatan di RSUD Karyadi.
"Yang kedua di Rembun. Itu yang dari RS Karyadi. Yang ini tadinya korban kecelakaan lalu lintas, fraktur, dirujuk ke RS Karyadi ternyata hasil swabnya positif," terang dia.

Menurutnya, kondisi fraktur akibat kecelakaan sudah membaik, makanya dikirim kembali ke Rumah Sakit Darurat Covid (RSDC) di Puskesmas Wonokerto 2. "Kondisi frakturnya membaik, namun masih positif Covid-19 makanya kita rawat di RSDC," kata dia. (had)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: