Khasiat Jus Timun untuk Orang Tua Usia 40-an Tahun, Bisa Cegah Pengeroposan Tulang

Khasiat Jus Timun untuk Orang Tua Usia 40-an Tahun, Bisa Cegah Pengeroposan Tulang

Khasiat Jus Timun--Freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Khasiat jus timun untuk kesehatan tidak boleh diragukan lagi. Karena memilki khasiat yang luar biasa untuk tubuh. 

Khususnya untuk tubuh yang sudah menginjak kepala empat. Jus timun dengan kandungan vitamin dan nutrisinya bisa menjaga kesehatan tubuh. 

Jus timun ini mengandung vitamin C, B1 dan B2. Begitu juga kandungan kalsium, natrium, fosfor, zat besi, serat, protein, air, kalium dan beta karoten.

BACA JUGA:Jarang yang Tahu, Manfaat Jus Timun untuk Kesehatan Tubuh Lansia 60 Tahun

BACA JUGA:Mengatasi Tulang Keropos, 8 Manfaat Minum Jus Timun yang Sehat bagi Orang Tua

Cocok untuk memenuhi kebutuhan nutrisi orang tua yang sudah mencapai 40 tahun. Berikut khasiat jus timun untuk orang tua yang baru saja mengalami menopause. 

1. Menjaga Kesehatan Tulang

Salah satu manfaat kesehatan dari jus timun adalah tulang yang kuat dan sehat. Kandungan kalsium yang ada bisa membuat tulang jadi kuat.

Sangat disarankan untuk minum jus timun ini agar tubuh tetap sehat. Usia 40 tahun adalah awal dari penurunan massa otot dan tulang. 

Kandungan kalsium yang ada pada buah ini ampuh mencegah oenyakit osteoporosis. Sangat disarankan agar fisik orang tua tidak cepat mengalami penurunan tulang. 

2. Menjaga Kerja Jantung

Khasiat jus timun yang diminum orang tua usia 40 tahun akan menurunkan kolesterol jahat di dalam tubuh. Kolsterol jahat ini bila dibiarkan akan menyebabkan serangan jantung. 

Nah, karena timun mengandung antioksidan yang mampu memecah lemak, maka bisa menyehatkan jantung. Timun bisa mencegah penyumbatan yang terjadi dalam tubuh. 

Sangat disarankan lansia untuk membuat jus timun. Agar penyakit yang mematikan itu tidak terjadi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: