Ini Dia Manfaat Teh Jelai untuk Kesehatan, Ternyata Mampu Melancarkan Aliran Darah
Manfaat Teh Jelai untuk Kesehatan--freepik.com/azerbaijan_stockers
Antioksidan lain yang terkandung dalam teh jelai adalah quercetin. Fungsinya untuk menjaga kesehatan jantung, tekanan darah, dan kesehatan otak.
3. Baik untuk Sistem Kekebalan Tubuh
Teh jelai baik untuk menjaga sistem imun tubuh. Manfaat teh jelai yang satu ini didapatkan dari kandungan vitamin C yang terdapat di dalam teh tersebut.
Perlu kamu ketahui, vitamin C dapat memperkuat kekebalan tubuh dan mempercepat durasi sakit jika terserang flu atau pilek.
Vitamin tersebut juga dapat membantu meningkatkan produksi sel darah putih yang berperan dalam mengatasi infeksi.
Manfaat teh jelai juga berperan dalam mencegah kanker, lho. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, teh jelai memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi.
Dalam mencegah kanker, sel imun juga dibutuhkan untuk menghancurkan sel-sel yang rusak yang berpotensi menjadi sel kanker.
4. Meningkatkan Aliran Darah
Mengkonsumsi teh jelai secara teratur dapat meningkatkan kekentalan darah dan mencegah penyakit kardiovaskular, seperti serangan jantung.
Penelitian yang dilakukan oleh Journal of Nutritional Science and Vitaminology menunjukkan bahwa waktu transit darah menjadi lebih singkat dengan konsumsi 250 mililiter teh jelai secara teratur. Bagaimana hal ini bisa terjadi?
Manfaat teh jelai berasal dari flavonoid alkapyrazine di dalam teh. Ketika aliran darah menjadi lebih lancar, risiko pembekuan darah dapat berkurang. Dengan demikian, risiko berbagai penyakit, seperti stroke dan serangan jantung juga berkurang.
5. Baik untuk Kesehatan Pencernaan
Sakit perut dan sembelit pasti pernah dialami oleh hampir semua orang. Meski sepele, kondisi tersebut cenderung mengganggu aktivitas sehari-hari. Nah, manfaat teh jelai juga bisa dirasakan untuk kesehatan pencernaan, lho.
Teh jelai merupakan antasida alami yang dapat meredakan sakit perut akibat naiknya asam lambung. Seratnya juga dapat meredakan sembelit dan menjaga kesehatan usus. Sementara itu, antioksidannya dapat meredakan kram perut dan mual.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: