Bolehkah Kucing Kawin dengan Saudaranya? Ini Dia Konsekuensi Penyakit yang Akan Terjadi!

Bolehkah Kucing Kawin dengan Saudaranya? Ini Dia Konsekuensi Penyakit yang Akan Terjadi!

Bolehkah Kucing Kawin dengan Saudaranya? - Mariellem Oliveira / Unsplash-

Pertanyaan ini muncul sebenarnya karena kita masih melihat perkawinan kucing dari sudut pandang manusia. 

Yang mana kita sebagai manusia pasti memiliki norma dan moral untuk menentukan mana yang benar dan mana yang salah. 

Perkawinan antara saudara atau inses tentu hal yang salah dalam pandangan kita. Ini adalah perilaku yang menyimpang dari norma yang kita pegang. 

Tapi hal ini tidak begitu berpengaruh terhadap kucing, dan hewan lain secara umum. 

BACA JUGA: 9 Langkah Mudah Cara Agar Kucing Tidak Kencing Sembarangan yang Paling Efektif dan Tanpa Menyakiti Si Meong

Vet Care News melansir bahwa kucing bisa saja kawin dengan kucing lain selagi mereka dalam masa birahi dan sama-sama ingin kawin. 

Terlepas dari hubungan darah seperti saudara, bapak, atau ibu, kucing tidak memiliki moral untuk menentukan dengan kucing mana mereka akan kawin. 

Jadi, kucing inses atau kawin dengan saudara adalah hal yang sudah biasa. Dan ini ha yang boleh terjadi. 

Meski begitu, tetap ada beberapa hal yang perlu diketahui pemilik kucing yang memiliki beberapa kucing dengan jenis kelamin berbeda di rumah. 

BACA JUGA: 8 Ciri-Ciri Kucing Stres yang Perlu Diketahui Sebelum Anabul Terserang Penyakit Lain Serta Cara Perawatannya

BACA JUGA: Inilah 6 Kucing Mixdom Paling Populer di Indonesia yang Bisa Bikin Kamu Jatuh Cinta

Mengapa Kucing Kawin dengan Saudaranya? 

Dalam logika manusia, kucing yang sudah tinggal bersama dengan saudaranya pasti sudah saling mengenal dan sangat akrab. 

Mungkin itu juga yang mendorong kucing kawin dengan saudaranya. 

Tetapi menurut Senio Cat Wellness, kucing tidak memandang seberapa akrab mereka dengan calon pasangannya. 

Kucing hanya memiliki naluri binatang yang ingin bereproduksi dan melanjutkan keturunan dengan kawin pada kucing mana saja yang bersedia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: