Berikut 6 Kelebihan dan Kekurangan Lenovo Yoga Book 9i, Pilihan Laptop All in One yang Fleksibel

 Berikut 6 Kelebihan dan Kekurangan Lenovo Yoga Book 9i, Pilihan Laptop All in One yang Fleksibel

Berikut 6 Kelebihan dan Kekurangan Lenovo Yoga Book 9i, Pilihan Laptop All in One yang Fleksibel-https://www.blibli.com/-

Permasalah harga bagi setiap orang memiliki cara pandang yang berbeda-beda. Namun, bagi pengguna yang ingin menekan budget, laptop ini dapat menjadi solusi. Karena laptop ini memungkinkan dua mode yaitu laptop dan tablet.

Sehingga membeli Lenovo Yoga Book 9i jauh lebih hemat dibanding harus membeli laptop dan tablet secara terpisah.

Berikut beberapa kelebihan Lenovo Yoga Book 9i diantaranya:

  1. Layar sentuh yang fleksibel yaitu 2-in-1 karena dapat dijadikan sebagai laptop tradisional maupun sebagai tablet yang kekinian. Terdapatnya mode “tent” dan “stand” menjadikan laptop ini sangat fleksibel untuk berbagai keperluan.
  2. Laptop ini memiliki performa kuat karena menggunakan prosesor Intel Core serta kapasitas penyimpanan internal yang cukup besar. Oleh karena itu laptop ini dapat menunjang berbagai kebutuhan sehari-hari.
  3. Dilengkapi dengan fitur Create pad yang dapat digunakan untuk menulis menggunakan stylus.
  4. Memiliki desain yang slim dan ringkas menjadikan laptop ini dapat mudah dibawa kemana saja dan menunjang aktivitas dengan mobilitas tinggi.
  5. Memiliki daya tahan baterai yang cukup baik sehingga dapat digunakan aktivitas produktif hingga mobilitas tinggi,
  6. Dilengkapi dengan berbagai fitur konektivitas  seperti bluetooth, beberapa port USB, WiFi hingga port headphone jack

BACA JUGA:Bagaimana Cara agar Laptop Awet? Perhatikan Hal-Hal Berikut ketika Memilih Laptop Supaya Tahan Lama

BACA JUGA:Cari Laptop Spek Tinggi? Inilah Rekomendasi Laptop Asus Vivobook 14 A4102: Performa Sekelas i7, Worth to Buy!

Adapun beberapa kekurangan dari Lenovo Yoga Book 9i diantaranya:

  1. Laptop ini memiliki harga yang mahal, meskipun masalah kisaran harga itu relatif bagi sebagian orang.
  2. Laptop ini tidak dilengkapi dengan kartu grafis. Sehingga tidak memungkinkan untuk melakukan tugas yang memerlukan grafis tinggi seperti editing dan gaming.
  3. Keyboard virtual sebagai salah satu fitur yang terdapat dalam laptop ini belum cukup nyaman digunakan.
  4. Tidak disediakan slot untuk SD card sehingga pengguna tidak dapat menambah kapasitas penyimpanan eksternal.
  5. Fitur stylus yang tersedia membuat sebagian pengguna kesulitan untuk menulis secara presisi.
  6. Layar yang digunakan pada laptop ini memiliki kualitas yang standar. Kualitas ini bukanlah menjadi masalah akan tetapi bagi sebagian orang menginginkan kepuasan tersendiri.

Itulah beberapa ulasan tentang kelebihan dan kekurangan Lenovo Yoga Book 9i. Pertimbangan untuk membeli tentu disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi masing-masing. Semoga membantu. (*)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://gadgetrame.com/lenovo-yoga-book-9i-spesifikasi-kelebihan-dan-kekurangan/