Samsung Galaxy A05s sang Smartphone Murah dengan Performa Juara, Cocok untuk Berbagai Kebutuhan!

Samsung Galaxy A05s sang Smartphone Murah dengan Performa Juara, Cocok untuk Berbagai Kebutuhan!

Samsung Galaxy A05s hadir untuk kamu yang cari HP murah dengan spesifikasi mumpuni-Samsung-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Samsung Galaxy A05s jadi smartphone murah dengan performa juara sehingga membuatnya cocok untuk berbagai kebutuhan.

Di tengah persaingan smartphone yang semakin ketat saat ini, Samsung tetap menghadirkan produk-produk berkualitas dengan harga yang terjangkau. Salah satunya adalah Samsung Galaxy A05s, yang merupakan smartphone murah dengan performa juara.

Smartphone satu ini menawarkan spesifikasi yang cukup mumpuni untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, namun tetap dengan harga yang sangat terjangkau.

Smartphone murah satu ini pertama kali diluncurkan pada Oktober 2023 lalu dan langsung menjadi pusat perhatian karena harganya yang hanya Rp 2.299.000 saja.

Harga ini tentu saja sangat bersaing dengan para kompetitornya mengingat spesifikasi yang dibawanya cukup mumpuni untuk smartphone kelas 2 jutaan.

BACA JUGA:Harga HP Samsung Galaxy A22 Terbaru di Tahun 2024, Kini Makin Murah dan Masih Cocok untuk berbagai Aktivitas!

BACA JUGA:Samsung Galaxy Tab S6 Lite jadi Tablet Andalan untuk Menemani Masa Tua, Bisa Jadi Hiburan dan Tetap Produktif

Secaa desain, Galaxy A05s memiliki desain yang sederhana namun elegan. Bodinya terbuat dari plastik dengan finishing glossy yang memberikan kesan mewah. Smartphone ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Black, Silver, dan Light Green.

Selanjutnya untuk layarnya sendiri cukup cerah dan tajam untuk menonton video atau bermain game. Layar Galaxy A05s ini berukuran 6,7 inci dengan resolusi HD+ (1080 x 2400 piksel).

Layarnya ini juga memiliki aspect ratio 20:9 dan telah didukung dengan kemampuan refresh rate 90hz. Tak hanya itu, layarnya juga telah dilapisi dengan kaca Gorilla Glass 3. 

Beralih ke segi dapur pacunya, Samsung Galaxy A05s ini telah ditenagai oleh prosesor Snapdragon® 680 yang kencang, sehingga kamu dapat menjalankan berbagai aplikasi dan game dengan lancar.

Kemudian untuk CPU dari smartphone satu ini memiliki spesifikasi Octa-core (4x2.4 GHz Kryo 265 Gold & 4x1.9 GHz Kryo 265 Silver). Sedangkan untuk GPU yang dibawanya berjenis Adreno 610.

BACA JUGA:Samsung Hadirkan Tablet Khusus Anak-anak, Samsung Galaxy Tab A9 Kids Edition!

BACA JUGA:Harga HP Samsung Galaxy S20 FE Terbaru di Awal Tahun 2024, Dulu Nyaris 10 Juta Sekarang Jadi Rp 4 Jutaan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: