Punya Anak Laki-Laki? Berikut Hal yang Perlu Diketahui tentang Mendidik Anak Laki-Laki Menurut dr Aisah Dahlan

Punya Anak Laki-Laki? Berikut Hal yang Perlu Diketahui tentang Mendidik Anak Laki-Laki Menurut dr Aisah Dahlan

Ilustrasi hal yang perlu diketahui tentang mendidik anak laki-laki ala dr Aisah Dahlan.-SUAS Videos/Yt-

BACA JUGA:Merasa Belum Cukup Baik sebagai Orang Tua? Ini Tips Parenting dr Aisah Dahlan untuk jadi Orang Tua yang Bijak

Sedangkan otak kiri adalah otak analisa, otak berpikir, otak bicara, otak hitung-hitungan, otak disiplin, otak teratur, otak syair, yang pada laki-laki belum terlalu berkembang seperti pda otak kanannya.

"Anak laki-laki dari 0-6 tahun, otak kanannya lebih dominan. Artinya anak laki-laki akan lebih banyak bermain." kata dr Aisah.

Namun jangan langsung berpikiran anak laki-laki bisanya hanya main, karena aktivitas bermain bagi anak laki-laki adalah sekaligus sarana untuk belajar. Jadi tidak perlu selalu berprasangka negatif pada permainan para anak laki-laki kita.

"Tapi dia main gadget terus Bu Isha." kata dr Aisah mencontohkan salah satu keresahan orang ta mneghadapi anak laki-lakinya.

Namun beliau kemudian menjelaskan, bahwa karena memang ini adalah zamannya digital. Maka mungkina akses permainan yang paling mudah anak jangkau adalah gadget.

Solusi yang diarahkan dr Aisah adalah, jika tidak ingin anak terfokus pada gadgetnya maka orang tua harus kreatif menciptakan permainan selain dar gadget. Bisa berupa permainan yang melibatkan aktivitas fisik seperti bla basket, futsal, dan sejenisnya yang sekiranya cocok untuk anak laki-laki.

Permainan yang melibatkan aktivtas fisik seperti tersebut akan menjadi sarana belajar anak juga seperti dalam berstrategi, dalam menjalin kerja sama, dalam memimpin dan sebaginya.

BACA JUGA:Menjadi Orang Tua yang Ikhlas, Tips Parenting dr Aisah Dahlan Cara Mendidik Anak jadi Lebih Mudah dan Bijak

BACA JUGA:Pentingnya Jadi Ibu yang Bahagia! Tips Parenting dr Aisah Dahlan untuk Menularkan Energi Positif pada Anak

2. Cara Menasehati Anak Laki-Laki

Kemudian tentang cara efektif dalam menasehati anak laki-laki, jangan memberi nasehat kepadanya dalam keadaan anak sedang lapar. Jadi sebelum anak makan, apalagi saat dia sedang dalam keadaan kelaparan.

"Nasihatilah anak laki-laki pada saat dia sedang makan. Dan tentunya sampaikan dengan rileks." kata dr Aisah Dahlan.

Tips dari dari dr Aisah, saat lagi ngobrol dengan anak laki-laki dan ingin menasehatinya, maka orang tua atau ibu perlu memasak masakan yang spesial. Atau kalau tidak, ajaklah anak laki-laki berbicara sambil makan di restoran favoritnya.

Hal penting selanjutnya dalam menasehati anak laaki-laki menurut dr Aisah Dahlan adalah, perlu ada waktu khusus yang hanya berdua saja. Tentukan waktunya dengan baik, misal di hari-hari khusus seperti saat sedang makan berdua di hari ulang tahunnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: