Yuk Bikin Resep Kreasi Camilan Viral Kekinian ala Tasyi Athasyia, Dijamin Praktis dan Bikin Nagih
Resep Kreasi Camilan Viral Kekinian Ala Tasyi Athasyia-Ilustrasi Fluffy pancake ala tasyi athasyia-instagram
2. Fluffy Pancake Ala Tasyi Athasyia
Bahan :
- 2 butir kuning telur
- 3 butir putih telur
- 4 sdm tepung self raising/ tepung protein rendah
- 1 sdt baking powder double acting
- 2 sdm susu full cream
- Vanilla essence secukupnya
- ¼ sdt cream of tartar / ½ sdt lemon
- 2,5 sdm gula
Saus:
- 250 ml heavy cream
- 2 sdm susu kental manis
- 2 sdm creamer
- Sejumput garam
- Cream cheese
Cara Membuat :
- Pisahkan putih telur dengan kuning telur, jangan sampai tercemar sedikit pun
- Campur tepung self raising, baking powder, dan kunig telur, kemudian kocok lepas hingga adonanan fluffy
- Setelah tercampur tambahkan Vanilla essence dan kocok lagi
- Kemudian lanjut ke adonan putih telur, kocok telur putih sampai keluar busa lalu tambahakan gula dan crem tartar secara bertahap. Kocok sampai benar-benar putih dan kental.
- Ambil sedikit demi sedikit adonan putih telur dan campur sampai merata ke dalam adonan kuning telur
- Setelah itu siapkan adonan sausnya yaitu kocok heavy cream
- Kemudian campur dengan kental manis dan creamer
- Bagi dua adonan dan tambahkan Cream cheese pada salah satu adonan.
- Siapkan pan beri sedikit minyak dan cetak adonan menggunakan kertas berbentuk lingkaran, beri sedikit air dan tutup, jangan lupa dibalik.
- Jika kue sudah matang, angkat beri saus diatas dan sajikan.
BACA JUGA:Cukup Dua Bahan, Inilah 3 Resep Camilan dari Agar dan Santan Cocok Jadi Ide Jualan Murah dan Praktis
3. Brown Sugar Bingsoo Ala Tasyi Athasyia
Bahan:
- 400 ml susu full cream
- 240 ml yogurt brown
- 3 sdm susu kental manis
- 2 sdm santan
- 3 helai daun pandan
- 2 sdm brown sugar
- Nata de coco
- Cincau hitam
Cara membuat:
Untuk bahan dasar es:
- Masukkan 400 ml susu, 2 sdm santan, 3 sdm kental manis, 240 ml yogurt brown suga ke dalam blender dan haluskan
- Setelah halus, tuangkan ke dalam sebuah ziplock
- Diamkan di dalam freezer selama dua sampai tiga jam hingga teksturnya lembut menyerupai es serut
Untuk sirupnya:
- Siapkan wajan dan masukkan santan beserta 3 lembar daun pandan
- Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk
- Masukkan 3 sdm brown sugar, lalu aduk-aduk lagi hingga mengental
- Setelah es yang sudah dibuat membeku, keluarkan dari kantung ziplock ke dalam sebuah wadah
- Tuangkan sirup santan brown sugar yang sebelumnya sudah dibuat
- Tambahkan toping sesuai selera seperti cincau hitam dan nata de coco
- Selesai, brown sugar bingsoo sudah bisa disajikan.
4. Roti Goreng Pisang Susu Ala Tasyi Athasyia
Bahan:
- 4 buah pisang
- 2 bungkus Roti tawar (berjumlah genap)
- Susu Milo (coklat)
- Meses
- Susu kental manis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: