Biar Tidak Diremehkan! Ini 7 Skill yang Membuat Terlihat Kompeten Meski Masih Fresh Graduate

Biar Tidak Diremehkan! Ini 7 Skill yang Membuat Terlihat Kompeten Meski Masih Fresh Graduate

Skill yang membuat terlihat kompeten meski masih fresh graduate--freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Agar statusmu yang baru lulus kuliah tidak diremehkan, kamu membutuhkan beberapa skill yang membuat terlihat kompeten meski masih fresh graduate.

Orang cenderung melihatmu sebagai “anak bau kencur” karena kamu baru lulus dari bangku perkuliahan. Terlebih, saat kamu hendak memasuki atau sedang berada di dunia profesional.

Oleh karenanya, artikel ini akan menyajikanmu beberapa skill yang membuat terlihat kompeten meski masih fresh graduate, sehingga kamu tidak lagi diremehkan.

Yuk, cari tahu apa saja skill yang membuat terlihat kompeten meski masih fresh graduate tersebut!

BACA JUGA Apa Saja Persiapan Sebelum Wawancara Kerja Agar Tidak Cemas? Ini 5 Tips untuk Fresh Graduate Agar Lebih Tenang

Komunikasi

Salah satu poin utama yang menjadi patokan seseorang dalam menilai kualitas dirimu adalah kemampuan komunikasi yang kamu miliki.

Sebab, melalui komunikasi orang bisa memahami seperti apa karaktermu, bagaimana mindset dan pemikiranmu, dan lain sebagainya.

Ketika kamu tidak mampu mengomunikasikan dirimu dengan baik, maka peluang orang lain akan memberikan penilaian yang keliru terhadap dirimu akan semakin besar.

Ketidakmampuanmu dalam berkomunikasi juga akan membuatmu terlihat tidak percaya diri untuk mengungkapkan opini, pengetahuan, maupun perasaanmu.

Maka, jika kamu tidak ingin diremehkan oleh orang yang lebih senior di dunia profesional, penting bagimu untuk memiliki kemampuan komunikasi yang baik.

Ini merupakan bagian dari skill yang membuat terlihat kompeten meski masih fresh graduate, karena dengan komunikasi yang bagus, kamu bisa mempertukarkan informasi dengan lebih mudah.

Kamu bisa menggunakan komunikasi untuk mengungkapkan kemampuanmu, mengembangkan koneksi dengan orang lain, menjadi lebih produktif, membangun kerja sama yang baik di dunia pekerjaan, dan lainnya.

BACA JUGA Jadi Inspirasi Anak Muda, Ini 6 Wirausahawan Sukses dari Kalangan Pemuda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: