Lazismu Salurkan Bantuan untuk Takmir Masjid dan Musala

Lazismu Salurkan Bantuan untuk Takmir Masjid dan Musala

KOTA - Lazismu Kota Pekalongan kembali mentasarufkan hasil pengumpulan zakat, infak dan sedekah. Kali ini disalurkan dalam bentuk bantuan bagi takmir masjid dan musala di bawah PD Muhammadiyah Kota Pekalongan. Penyerahan bantuan dikemas dalam kegiatan pengajian bersama di Masjid Al Hikmah, Podosugih, kemarin.

Bantuan yang diberikan berupa paket sembako dan uang transport untuk 60 orang dengan masing-masing masjid maupun musala mengirimkan dua orang untuk menerima bantuan. Secara simbolis, bantuan diserahkan Ketua PD Muhammadiyah Kota Pekalongan, Pasrum Affandi kepada takmis Masjid Umi Balgis, Elmi.

Direktur Lazismu, Sugeng Sutikno menjelaskan, pentasarufan kali ini dikemas dalam program 'back to masjid' yang merupakan program dari Lazismu pusat dalam rangka memberdayakan masjid. Dikatakannya, kegiatan tersebut sudah berjalan setiap tahun. Namun kali ini penyaluran dikemas dalam pengajian sekaligus silaturahmi.

"Agar ada keterikatan antara PD Muhammadiyah, masjid dan Lazismu. Sehingga kami undang teman-teman takmir dalam kegiatan ini. Sekaligus dilakukan pembinaan dari PD Muhammadiyah," tuturnya.

Salah satu keterikatan yang ingin diwujudkan Lazismu yakni seluruh masjid dan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) agar bisa menghimpun dananya lewat Lazismu. Diakui Sugeng, memang belum banyak masjid maupun AUM yang sudah menjalankan program tersebut sehingga pihaknya akan terus melakukan sosialisasi.

"Masjid Al Hikmah, kebetulan salah satu yang sudah menjalin kerjasama ini. Program penghimpunan uang kurban, kemudian juga penghiumpunan dana ini bekerjasama dengan Lazismu. Keuntungannya bagi masjid, seluruh laporan tertata rapi dan selalu diupdate dalam data riil menggunakan sistem yang sudah siap. Dalam waktu dekat kami akan menggelar pertemuan kembali bersama masjid," katanya.

Ketua PD Muhammadiyah Kota Pekalongan, Pasrum Affandi menambahkan, silaturahmi sekaligus pemberian bantuan ini juga untuk menyosialisasikan tentang program Lazismu. Sehingga diharapkan mereka turut memasyarakatkan di lingkungan masing-masing dan ikut serta menyukseskan program Lazismu.

"Sebagian masjid, salah satunya Masjid Al Hikmah, memang sudah ada yang bekerjasama langsung dengan Lazismu melalui beberapa program seperti nabung kurban. Ini akan menjadi pilot project agar ke depan masjid lain bisa mencontoh dan turut bekerjasama dengan Lazismu," tambahnya.

Sementara Elmi, takmir Masjid Umi Balgis bersyukur adanya bantuan dari Lazismu yang dirasa akan sangat bermanfaat di tengah kondisi kenaikan berbagai harga kebutuhan pokok. "Semoga Lazismu istiqomah dan bisa lebih banyak lagi memberi untuk umat. Yang sekarang berjalan sudah baik, tapi kebaikan harus selalu ditingkatkan untuk memberi manfaat kepada masyarakat," harapnya.(nul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: