4 HP Curved Display Termurah Bulan Mei 2024, Nyaris Sempurna dengan Chipset Gaming dan RAM 12 GB

4 HP Curved Display Termurah Bulan Mei 2024, Nyaris Sempurna dengan Chipset Gaming dan RAM 12 GB

HP curved display termurah--freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Tren HP dengan layar lengkung yang sangat positif membuat para vendor berlomba-lomba menyajikan HP curved display termurah untuk bisa menggaet pasar.

Tidak hanya pada layarnya, HP jenis ini juga memiliki daya tarik kuat dari spesifikasi yang tidak main-main dan sudah compatible untuk multitasking dan memainkan game.

Selain itu, HP curved display termurah juga menghadirkan kesempatan kepada konsumen untuk mendapatkan HP bagus tanpa menguras kantong hingga kering.

Jika kamu belum tahu apa saja HP yang masuk ke dalam kategori ini, maka inilah pentingnya kamu membaca artikel yang akan merangkum beberapa HP curved display termurah sampai akhir. Yuk, simak deskripsinya agar bisa menjadi pertimbangan bagimu!

BACA JUGA Harga Miring! Berikut Rekomendasi HP Xiaomi Redmi Terbaik Harga 1 Jutaan, Murah Tapi Nggak Murahan

BACA JUGA Bersiap Serbu Pasar! Ini 4 HP Terbaru yang Akan Rilis Pertengahan 2024, Hadir Berbagai Gebrakan!

ITEL S23 Plus

HP curved display termurah yang pertama hadir dengan harga yang sangat miring. Di saat biasanya HP layar lengkung dibanderol dengan harga di atas 5 jutaan, HP ITEL S23 Pro ini sudah bisa kamu dapatkan di angka 2 jutaan saja. Padahal layarnya juga sudah menggunakan panel AMOLED, loh!

Hal yang juga sangat menarik perhatian adalah karena layarnya sudah support pemindai sidik jari di layar, di mana sangat langka untuk HP di kelas harga yang sama.

Meski begitu, ternyata beberapa fitur dan spesifikasi canggih dari ITEL S23 ini diimbangi dengan spesifikasi lain yang cukup standar sehingga bisa menutup biaya operasional.

Seperti chipset-nya yang masih sebatas Unisoc T616 atau pembawaan dual kamera belakang 50 MP dan 0.08 MP kamera makro.

Namun, dari sisi lainnya HP curved display termurah ini sudah sangat oke dengan layar panel AMOLED berukuran 6.78 inci beresolusi 1080*2400 pixel, serta baterai jumbo 5000 mAh yang sudah didukung fitur fast charging 18W.

Untuk harga tepatnya, smartphone ini sudah bisa kamu dapatkan di angka 2 jutaan dengan kapasitas RAM 8 GB dan memori penyimpanan internal 256 GB.

BACA JUGA Chipset Kencang Gyro Hardware, Ini 5 HP Gaming Infinix Harga 3 Jutaan yang Lancar Abis Buat Main Game

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=jeryecssbla