Begini Cara Mengembalikan Warna Emas yang Kusam menjadi Kinclong Pakai Bahan Dapur, Bisa Dipraktekkan Sendiri!

Begini Cara Mengembalikan Warna Emas yang Kusam menjadi Kinclong Pakai Bahan Dapur, Bisa Dipraktekkan Sendiri!

Begini Cara Mengembalikan Warna Emas yang Kusam menjadi Kinclong Pakai Bahan Dapur, Bisa Dipraktekkan Sendiri!-pixaby.com-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Inilah cara mengembalikan warna emas yang kusam menjadi kinclong dengan bahan dapur yang sederhana. Penjelasan lengkapnya pada ulasan berikut. 

Raziq Afiqah dalam channel Youtubenya mengatakan bahwa warna emas yang kusam disebabkan oleh gesekan dan kotoran yang menempel pada tubuh. 

Untuk mengatasi hal tersebut, dirinya membagikan cara mengembalikan warna emas yang kusam menjadi kinclong menggunakan bahan-bahan dapur. 

Penyebab lain yang umumnya membuat warna perhiasan menjadi kusam adalah terkena sabun mandi, lotion, parfum hingga terpapar panas terus menerus. 

BACA JUGA:Inilah 6 Tips Membersihkan Lantai dengan Air Rebusan Serai, Lantai Bersih, Kesat dan Kinclong!

BACA JUGA:Jangan Sembarangan! Begini Tips Merawat Sepatu Basah Karena Hujan Agar Tidak Bau, Bikin Sepatu Awet!

Sehingga kamu wajib untuk mengetahui cara-cara mengembalikan warna emas yang kusam menjadi kinclong agar perhiasan dapat awet bertahun-tahun. 

Daripada penasaran, simak cara-cara mengembalikan warna emas yang kusam menjadi kinclong selengkapnya di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • 1 gelas air hangat 
  • Wadah alumunium foil atau selembar aluminium foil 
  • 1 sdt baking soda 
  • 1 sdt garam
  • Sabun cuci piring (Sunlight)  

BACA JUGA:Inilah 7 Tips Agar Rumah Bebas dari Nyamuk, Pakai Cara Ini untuk  Usir Nyamuk Agar Tidak Datang Lagi! 

BACA JUGA:Yuk Contek 6 Tips Merawat Wajan Anti Lengket dengan Mudah Agar Awet Bertahun-tahun Selalu Tampak Seperti Baru!

Cara membersihkannya:

  1. Siapkan perhiasan emas yang akan dibersihkan.
  2. Kemudian siapkan wadah alumunium foil atau kertas alumunium foil, dapat memilih salah satu saja. 
  3. Setelah itu tuangkan 1 gelas air hangat ke dalam wadah alumunium foil. 
  4. Lanjut masukkan 1 sdt garam dan 1 sdt sabun cuci piring, lalu aduk semua bahan hingga tercampur rata.
  5. Setelah tercampur rata, lanjut untuk rendam semua perhiasan emas yang sudah kusam dan akan dibersihkan. 
  6. Aduk-aduk secara perlahan dan diamkan selama kurang lebih 10 menit. 
  7. Setelah dibiarkan 10 menit, ambil perhiasan yang sudah direndam dan gunakan sikat gigi berbulu halus untuk menggosoknya.
  8. Gosokkan perhiasan dengan gerakan searah dan hati-hati. Sikat semua bagiannya hingga ke sela-sela perhiasan. 
  9. Pada wadah berbeda, siapkan air hangat untuk membilas perhiasan yang sudah dibersihkan.
  10. Bilas emas dengan cara merendamnya di dalam air hangat yang sudah disiapkan. 
  11. Sambil menunggu semua kotoran pada perhiasan emas hilang, siapkan beberapa lembar tisu.
  12. Berikutnya ambil perhiasan yang sudah dibilas untuk diletakkan di atas tisu yang sudah disiapkan. 
  13. Pastikan perhiasan emas bersih dan benar-benar kering. Setelah itu warna perhiasan akan kembali kinclong  seperti baru.   

BACA JUGA:Inilah 7 Tips Menghemat Pemakaian Gas Elpiji Agar Efisien, Masak Tiap Hari Nggak Khawatir Boros Lagi!

BACA JUGA:Emak-Emak Perhatikan 3 Tips Mencuci Kaos Kaki Putih Dekil menjadi Bersih Ternyata Pakai Bahan Dapur Ini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: