Kurban Kambing Jantan Kurus atau Kambing Betina Gemuk Mana yang Lebih Baik? Ini kata Buya Yahya

Kurban Kambing Jantan Kurus atau Kambing Betina Gemuk Mana yang Lebih Baik? Ini kata Buya Yahya

Kurban Kambing Jantan Kurus atau Kambing Betina Gemuk Mana yang Lebih Baik? Ini kata Buya Yahya-Tangkap layar -Al Bhajah TV

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Dalam ceramah Buya Yahya sampaikan keutamaan dalam berkurban dan pentingnya memilih hewan kurban yang lebih baik antara kambing jantan atau kambing betina.

Hukum ibadah kurban adalah sunnah. Namun meskipun sunnah kita harus melaksanakan ibadah kurban ini dengan sungguh-sungguh.

Salah satu bentuk kesungguhan berkurban adalah dengan cara memilih hewan kurban dengan kualitas yang paling baik.

Melansir dari ceramah Buya Yahya di akun YouTube Al-Bahjah TV, Buya Yahya sampai hal penting tentang sunnah dalam ibadah kurban.

Banyak orang bingung dalam memilih hewan kurban apa yang paling bagus untuk digunakan dalam ibadah penyembelihan hewan kuban.

BACA JUGA:Bolehkah Orang Kaya Dapat Jatah Daging Kurban? Simak Penjelasan Buya Yahya

BACA JUGA: Sering Berbuat Dosa? Buya Yahya Sebutkan Penyebab Orang Mudah Melakukan Dosa

"Kalau kamu niat kurban, maka pilihlah hewan kurban yang paling baik, jangan asal pilih,"terang Buya Yahya.

Lantas muncul pertanyaan, jika ada kambing jantan yang kurus dan kambing betina gemuk, baiknya kita pilih yang mana?

Buya Yahya sampaikan bahwa dalam memilih hewan kurban harus benar sesuai dengan aturan dan tidak boleh asal-asalan.

Menurut Buya Yahya, hewan kurban yang paling baik adalah yang sehat, gemuk, besar, gede dan berbobot.

"Pilihlah hewan kurban yang gemuk, yang gede dan bobotnya besar," jelas Buya Yahya.

Untuk memilih hewan kurban, Buya Yahya menegaskan agar yang dipilih adalah yang besar tanpa perlu memandang jenis kelamin hewan tersebut.

Menurut Buya Yahya, lebih baik kurban dengan kambing betina gemuk daripada kambing jantan tapi kurus. Karena yang dimakan nantinya adalah daging.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: